Personil Koramil 01 Tembilahan tetap semangat melakukan Penyemprotan Desinfektan

Kamis, 02 April 2020 | 06:01:00 WIB


SERIBUPARUTNEWS.COM, TEMBILAHAN - Jajaran Personil Koramil 01 Tembilahan di beberapa hari terakhir tetap semangat melaksanakan Penyemprotan desinfektan Kami (02/03/2020)

Kali ini Personil Koramil 01 Tembilahan menyisir di Pemukiman masyarakat, Kantor KUA, SDN.003 Tembilahan  Hulu Jalan Perintis Kecamatan Tembilahan Hulu dan dan Jalan Sederhana Kecamatan Tembilahan Hulu

Kegiatan dimulai Pukul 08.00 wib dengan kekuatan personil yang diterjunkan :
1. POLRI : 12 Personil
2. TNI.   :   7 Personil
3. Menwa : 2 personil
4. Pramuka : 18 Personil
5. PSMTI : 13 Personil

dan sarana pendukung seperti Kendaraan dan Peralatan sebagai berikut : 
1. Ranmor R4 Polri : 2 unit
2. Ranmo R4 TNI : 1 Unit
3. Ranmor R3 Viar : 2 unit
4. Alat Penyemprotan steam : 2 unit
5. Alat penyemprotan solo : 11 unit

Kepada Media Danramil 01 Tembilahan Kapten Inf.Tarmizi yang diwakilkan Pelda Khaidir Menjelaskan bahwa hasil yang dicapai pada penyemprotan desinfektan ini adalah sudah pasti
Menangkal penyebaran Covid 19 dan Menjaga Kondusifitas Kamtibmas,Meningkatkan Rasa Aman Kepada Masyarakat Dan Agar Tidak Panik namun tetap waspada dengan Adanya Covid -19,
Meningkatkan Rasa Kepercayaan, Kesadaran Dan Partisipasi Masyarakat Untuk Mencegah Dan Menangkal Serta Bersih - Bersih Lingkungan Sekitar Rumah.

lanjutnya juga Memberikan arahan kepada warga yg berkumpul untuk menjaga jarak lebih kurang 2 meter dan Tidak berkumpul secara berkelompok utk menghindari penyebaran Covid - 19 Pungkas Pelda Khaidir

Kegiatan selesai dilaksanakan pada pukul 11.00 wib.selama kegiatan Berlangsung Situasi terdapat Dalam Keadaan Aman Dan Kondusif.


Laporan : Pelda Khaidir
Editor.    : Prabu Suryadhana

Terkini