Guna mencegah Penyebaran Virus Covid-19 (Corona) Koramil 11 Pulau Burung melakukan Penyemprotan desinfektan di mesjid Al Istiqomah

Jumat, 20 Maret 2020 | 19:23:00 WIB


SERIBUPARITNEWS.COM, PULAUBURUNG - Guna mempersiapkan Peringatan Israq Mi'raj Nabi Muhammad Saw dan sebagai wujud pencegahan terhadap penyebaran Virus Covid -19 (Corona) Koramil 11 Pulau Burung melaksanakan Penyemprotan desinfektan cair di mesjid Al Istiqomah parit 00 desa pulau burung Kecamatan pulau burung Jumat (20/03/2020).
Plug and Play Picture 


Kegiatan penyemprotan desinfektan dimulai Pukul 20.15 dengan menerjunkan beberapa anggota Koramil 11 Pulau Burung dengan menggunakan mesin penyemprot 

Video Kegiatan Persiapan Isra' Mi'raj

Peringatan Israq Mi'raj akan dilaksanakan Hari Sabtu (21/03/2020) dengan Tim ceramah didatangkan dari daerah Batam Kepulauan Riau

Video Kegiatan Penyemprotan

Adapun Personil yang turun langsung dalam penyemprotan desinfektan tersebut yaitu Personil Koramil 11 Pulau Burung sebanyak 4 (empat) orang, PT.RSUP berjumlah 5 (lima) orang dan Masyarakat berjumlah 10 (sepuluh) orang.

Danramil 11 Pulau Burung Kapten Inf.Ujang Zakharim kepada media mengatakan bahwa Manfaat  dari dari penyemprotan desinfektan ini adalah guna mencegah Virus covid -19 yang  mungkin dapat menyerang masyarakat sekitar wilayah pulau burung dalam menyambut peringatan Israq Mi'raj yang akan segera dilaksanakan tersebut.

Lebih baik mencegah daripada mengobati pungkas Kapten Inf.Ujang Zakharim

Semoga jamaah masjid Al-Istiqomah dapat terbebas dari Virus Covid-19 (Corona) ini dan Peringatan Israq Mi'raj dapat berjalan dengan lancar harap Kapten Inf.Ujang Zakharim

Kegiatan selesai Pukul 22.30, berjalan aman dan lancar sesuai dengan yang diharapkan.

Laporan : Kapten Inf.Ujang Zakharim
Editor.    : Prabu Suryadhana

Terkini