TINGKATKAN PEMAHAMAN PETUGAS FKTP DAN PESERTA PROLANIS DALAM BPJS KESEHATAN MENGAJAR

Jumat, 21 Juni 2019 | 01:45:00 WIB
Dokumentasi KC. BPJS Kesehatan Tembilahan
Seribuparitnews.com HealthNews, Tembilahan, Jamkesnews - Dalam rangka meningkatkan mutu pelayanan kesehatan di Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP) dan HUT BPJS Kesehatan ke 51 pada tahun 2019, maka BPJS Kesehatan Cabang Tembilahan akan menyelenggarakan kegiatan “Knows and Win” yaitu BPJS Kesehatan Mengajar dan Lomba Uji Pengetahuan dan Pemahaman bagi petugas FKTP dan peserta prolanis, kegiatan dilaksanakan di aula Puskesmas Tembilahan Kota, Rabu (19/06).

Fasilitas kesehatan tingkat pertama (FKTP) sebagai kontak pertama bagi peserta JKN yang harus didukung oleh tenaga kesehatan, sarana prasarana, komitmen FKTP dan pengetahuan SDM FKTP yang baik tentang jaminan kesehatan. Sejak Program Jaminan Kesehatan Nasional berdiri tahun 2014 sampai dengan sekarang pemerintah berupaya untuk melakukan perbaikan regulasi dan penyempurnaan sistem dalam peraturan program JKN-KIS sehingga berdampak positif baik pada peserta JKN-KIS, badan pengelola maupun pemberi pelayanan kesehatan, hal ini menyebabkan dinamika kebijakan dalam Program JKN- KIS.

“Untuk mengoptimalkan pengetahuan dan pemahaman petugas FKTP terhadap regulasi JKN- KIS maka diperlukan kegiatan yang dapat mendorong FKTP dan Peserta Prolanis untuk me-refresh dan meng-update pengetahuan sehingga diperoleh pemahaman yang baik tentang Program JKN-KIS dan dapat memberikan transfer knowledge kepada rekan kerja lainnya dan peserta prolanis lainnya,” ungkap Elinda Rahayu selaku Kepala Bidang Penjaminan Manfaat Primer.
Pendaftaran peserta lomba “Know and Win” yang sudah berlangsung pada pekan kedua bulan juni, lalu BPJS Kesehatan mengajar yang merupakan bentuk sosialisasi dari BPJS Kesehatan dengan peserta jajaran FKTP dan peserta prolanis JKN-KIS kemudian uji pengetahuan dan pemahaman secara online, peserta yang masuk ketahap selanjutnya akan diikutkan lomba tingkat pusat.

Peserta sangat termotivasi dalam mengikuti BPJS mengajar, dari awal hingga selesai peserta dengan seksama memahami isi materi, ada beberapa peserta yang mengajukan pertanyaan selama BPJS mengajar, mereka ingin bertambah pemahamannya mengenai program JKN.
“Saya apresiasi terhadap BPJS Kesehatan dalam lomba Know and Win, kami terlebih dahulu diberi pemahaman serta ujian online sebelum lomba dimulai. Dalam lomba ini tidak hanya dari petugas FKTP saja yang boleh berpartisipasi mengikuti, namun peserta prolanis yang terdaftar di masing-masing FKTP, sehingga peserta yang terdaftar sebagai JKN-KIS mengetahui apa hak, kewajiban dan manfaat apa saja yang bisa diperoleh dari kegiatan program promotif dan preventif BPJS Kesehatan,” tutup Nurasia selaku penanggung jawab prolanis Puskesmas Tembilahan Kota. (sj)

Terkini