SERIBUPARITNEWS.COM,DUMAI - Satuan Lalu Lintas Polres Dumai bersama Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD) Wilayah IV Riau Kepri, Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD) Pekanbaru, Jasa Raharja Perwakilan Dumai dan Polsek Dumai Barat melaksanakan Ramp Check ataupun Inspeksi Keselamatan di Terminal Tipe A Kota Dumai Jalan Ratu Sima Kelurahan Ratu Sima Kecamatan Dumai Barat, Rabu (19/4/2023) sore.
Ramp Check juga melibatkan Puskesmas Dumai Barat dan Si Dokkes Polres Dumai.
Kapolres Dumai AKBP Nurhadi Ismanto, S.H, S.I.K melalui Kasat Lantas Polres Dumai AKP Akira Ceria, S.I.K, M.M menjelaskan, Ramp Check ini menyasar kendaraan angkutan umum.
"Jadi Ramp Check ini dalam rangka Operasi Ketupat Lancang Kuning 2023," kata AKP Akira Ceria, S.I.K, M.M, Rabu (19/4/2023).
Kasat Lantas Polres Dumai menambahkan selain memeriksa kendaraan angkutan umum, pihaknya juga mengecek kesehatan para sopir.
"Tujuannya adalah untuk mengantisipasi dengan tingginya mobilisasi masyarakat yang hendak mudik lebaran agar dapat terjamin keselamatannya sebagai pengguna jalan. Karena kendaraan sudah dipastikan layak jalan dan pengemudinya dalam kondisi baik," sambungnya.
Pada kesempatan tersebut, petugas juga memeriksa administrasi kendaraan dan pengemudi meliputi buku KIR, Kartu Pengawas Ijin Operasional, SIM, STNK dan KTP.
Selain itu juga melakukan pengecekan aspek teknis kelayakan kendaraan, baik utama yang meliputi kondisi ban, penerangan, pengereman, kaca depan dan sabuk keselamatan, maupun aspek penunjang seperti pengukur kecepatan, spion, klakson dan lain-lain.
"Alhamdulilah semua kendaraan dalam keadaan layak jalan dan pengemudi juga dalam keadaan sehat. Kami juga memberikan himbauan kepada awak angkutan untuk selalu tertib dalam berlalu lintas, mematuhi peraturan lalu lintas dan mengemudikan kendaraan dengan sadar dan penuh konsentrasi," pungkasnya.