Tingkatkan SDM Balon Kades,Bupati Inhil Membuka Pelaksanaan Uji Kompetensi

Jumat, 12 Mei 2023 | 13:37:43 WIB

SERIBUPARITNEWS.COM,Tembilahan - Dalam rangka meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) bagi calon kepala Desa, Pemerintah Kabupaten Indragiri Hilir melalui Dinas Pemeritahan Masyarakat Desa (DPMD) melaksanakan uji kompetensi PILKADES serentak TH 2023 di Gedung Engku Kelana Tembilahan, Jum'at (12/5/2023).9

Pelaksanaan uji kompetensi tahap pertama bakal calon Kades ini diikuti 181 orang untuk 53 Desa dari 17 Kecamatan turut dihadiri juga Wakil Bupati H.Syamauddin Uti, Ketua TP PKK Hj.Zulaikhah Wardan, Asisten I Setda Inhil, Unsur Forkopimda, Pimpinan OPD serta Tim Penguji Kompetensi yang berasal dari DPMPD, Inspektorat, Unisi, STAI dan Bagian Kesra Setda Inhil.

Untuk diketahui, bahwa materi yang diujikan pada pelaksanaan uji kompetensi terhadap bakal calon Kades ini adalah; Ujian tertulis, Kemampuan Baca Al-Qur'an, Kemampuan Pidato dan wawancara.

Dalam sambutannya, Bupati HM.Wardan mengatakan, dengan dilaksanakan uji kompetensi terhadap bakal calon kepala desa ini merupakan upaya untuk memberikan pilihan kepada masyarakat terhadap calon kepala Desa yang memiliki pengetahuan dasar tentang Desa dan mampu mengatasi perasoalan sosial dan keagamaan di Desa apabila nantinya terpilih menjadi kepala Desa. 
Beliau juga berpesan kepada Tim penguji agar objektif dan bertindak adil dalam memberikan penilaian dan kepada peserta apapun yang menjadi keputusan Tim uji kompetensi agar dapat diterima dengan ikhlas. 
Bupati 2 periode ini juga berpesan kepada seluruh bakal calon Kades untuk betul-betul mengerti potensi desa masing-masing apabila nanti terpilih menjadi Kades.

Terkini