Tembilahan Hulu - Dalam rangka menyemarakkan HUT RI - Ke-79, Pemerintah Desa Pulau Palas Menggelar Kontes Dangdut Dea
Acara dibuka langsung Oleh Kepala Desa Arifin, S. Ag di Kantin Pasar Desa Pulau Palas, kecamatan Tembilahan hulu, senin (12/08)
Acara Pembukaan Kontes Dangdut dalam rangka memeriahkan HUT kemerdekaan Republik Indonesia ke -79 tahun 2024 dihadiri Ketua panitia HUT RI desa Pulau Palas Tengku Sayed Basirun S.Hum, Ketua BPD Pulau Palas Hidayat,S.Pd, Babinsa Desa Pulau Palas Sertu Ali Sabri, Bhabinkamtibmas Desa Pulau Palas Bripka Nurfajri, Ketua Lpm Desa Pulau Palas Ahmarani, Tokoh masyarakat dan Tokoh agama
Acara diawali dengan Pembukaan oleh protokol, Kata sambutan dari ketua panitia, Kata sambutan ketua BPD, Kata sambutan Bhabinkamtibmas, Kata sambutan Babinsa dan Kata sambutan dari kepala desa Pulau Palas sekaligus pembukaan Kontes dangdut
Dalam sambutannya Kepala Desa Menyampaikan bahwa kegiatan kontes dangdut ini rutin dilaksanakan setiap tahun terutama di suasana HUT RI.
"Dengan kegiatan ini diharapkan muncul talenta baru dalam seni musik dangdut dari desa ini yang bisa berkompetisi ke ajang yang lebih tinggi lagi," kata Arifin
Kegiatan berjalan aman dan lancar,