Kecanggihan IFP Bantuan Presiden Prabowo Subianto Pacu Semangat Belajar Siswa SMAN 2 Bangko

Selasa, 13 Januari 2026 | 13:51:55 WIB

Rokan Hilir | – Transformasi digital merambah dunia pendidikan di Kabupaten Rokan Hilir. Pelajar SMA Negeri 2 Bangko kini mulai menerapkan sistem pembelajaran modern menggunakan perangkat elektronik layar sentuh Interactive Flat Panel (IFP) yang merupakan bantuan dari Presiden RI, Prabowo Subianto.

Pantauan di lokasi, sistem pembelajaran berbasis teknologi ini sangat diminati para siswa. Meski jumlah perangkat masih terbatas sehingga harus digunakan secara bergantian sesuai jadwal, antusiasme siswa tidak surut untuk mengeksplorasi kecanggihan alat tersebut.

Kepala SMAN 2 Bangko, Drs. H. Jonmeri, mengungkapkan bahwa sebanyak 650 siswa di sekolahnya kini dapat merasakan langsung manfaat teknologi Interactive Flat Panel (IFP). Untuk mendukung operasional alat tersebut, pihak sekolah memastikan sarana penunjang telah siap.

"Terkait fasilitas pendukung seperti jaringan internet dan aliran listrik di sekolah, Alhamdulillah aman dan lancar tanpa kendala," ujar Jonmeri saat dikonfirmasi, Selasa (13/1/2026).

Saat ini, SMAN 2 Bangko memiliki 20 Ruang Kelas Belajar (RKB) termasuk laboratorium, dengan didukung oleh 65 tenaga pendidik. Jonmeri menjelaskan, karena keterbatasan ruang kelas yang belum semuanya dilengkapi perangkat permanen, untuk sementara pemanfaatan IFP difokuskan di ruang laboratorium.

"Animo siswa sangat besar. Agar semua merasakan manfaatnya, kami menyusun jadwal atau roster khusus untuk penggunaan alat ini secara bergantian. Guru-guru juga sangat aktif memanfaatkan waktu luang untuk mendalami cara pengoperasian IFP ini agar proses belajar mengajar semakin maksimal," tambahnya.

Salah seorang siswi, Juliya Miarti (16), mengaku sangat senang dengan kehadiran teknologi ini di kelasnya. Menurutnya, belajar dengan layar sentuh interaktif membuat materi lebih mudah dipahami dan tidak membosankan.

"Rasanya jadi lebih semangat belajar. Ini membuktikan bahwa sekolah kami tidak ketinggalan dari sekolah-sekolah di kota besar lainnya," kata Juliya Miarti bangga.

Sebagai informasi, SMAN 2 Bangko yang terletak di Kelurahan Bagan Hulu ini merupakan salah satu sekolah favorit di Bagansiapiapi. Sekolah ini memiliki rekam jejak prestasi yang baik, di mana banyak alumninya berhasil menembus perguruan tinggi negeri ternama di Indonesia, termasuk Universitas Indonesia (UI). Pungkasnya (RED/MH)

Terkini