Danramil 07/Reteh Pimpin Upacara Memperingati Lord Baden Powell Ke-163 ( Bapak Hari Pramuka Sedunia ) di Kec Reteh.




SERIBUPARITNEWS.COM, PULAU KIJANG,RETEH - Di Lapangan  Seoakbila Haji Sanusi Kelurahan Pulau Kijang, Kecamatan Reteh Kabupaten Indragiri Hilir telah dilaksanakan upacara dalam rangka HUT Lord Baden Powel ke 163 (Bapak Pandu Dunia) pada Hari sabtu (22/2/2020).
yang diselenggarakan oleh Kwartir Cabang Reteh dan di ikuti oleh Gudep Pramuka Se-Kecamatan Reteh kurang lebih -+ 700 orang.

Upacara di pimpin langsung oleh Danramil 07/Reteh Kapten Arm Syahrul Effendi Pohan,dan dihadiri oleh Camat Reteh diwakili Sekcam Reteh Arbani S.Pd., Danramil 07/Reteh Kapten Arm Syahrul Effendi P., Kapolsek Reteh diwakili kanit Sabara Aiptu Juwartono, Lurah Se - Kecamatan  Reteh, Anggota koramil 07/Reteh dan polsek Reteh, Para kepala sekolah SD,SMP,dan SMU Se-Kelurahan Pulau kijang, Para Guru,ASN,para siswa/wi SD,SMP,SMU sekel pulau kijang +-700 Orang.

Dalam sambutannya saat memimpin upacara,  Danramil menjelaskan bahwa Nama Lord Baden Powell tidak asing lagi di kalangan anggota Pramuka dan militer, sebab beliau adalah seorang Jenderal yang menciptakan dan menerapkan sistem pembinaan kaum muda, melalui kegiatan kepanduan  yang dilakukan pertama kali di Inggris dan kemudian menyebar ke seluruuh dunia, termasuk Indonesia yang sampai saat ini dikenal dengan nama Pramuka. 

Salah satu bentuk pembinaan yang diterapkan melalui kepanduan adalah kehidupan di alam terbuka seperti apa yang sedang dilaksankan sekarang ini.
“Mengutip sebait pesan Lord  Baden Powell yang ia tulis sebelum ia meninggal pada tanggal 8 Januari ” Usaha menyelidiki alam akan menimbulkan kesadaran dalam hatimu, betapa banyaknya keindahan dan keajaiban yang diciptakan oleh Tuhan di dunia ini, supaya kamu dapat menikmatinya. Lebih baik melihat kebaikan-kebaikan pada suatu hal, dari pada  mencari kejelekannya. jalan nyata menuju kebahagiaan ialah membahagiakan orang lain.” Terangnya.

Memaknai pesan baden powel tersebut ia menitipkan beberapa hal diantaranya; 

Pertama,  anggota pramuka pada saat ini maupun dimasa depan sangat membutuhkan sarana dan prasarana kepramukaan; 

Kedua kepramukaan merupakan bagian dari kegiatan peningkatan kualitas sumber daya manusia khususnya generasi muda; 

Ketiga, seiring dengan upaya meningkatkan kualitas pendidikan, pemerintah daerah telah mengupayakan program antara lain pemenuhan kuantitas dan kualitas guru sesuai standar pelayanan minimal;

Keempat, pada kegiatan yang berlangsung beberapa hari ini, panitia menggelar kegiatan yang sebagian dalam bentuk lomba oleh sebab itu agar tidak menjadikan kemenangan sebagai tujuan. Kalah maupun menang adalah hasil dari sebuah proses.ungkap Taslim

Danramil  menambahkan bahwa Tujuan utama dalam kegiatan ini adalah bagaimana meningkatkan pengetahuan dan keterampilan, memupuk persatuan dan tali persaudaraan serta menumbuhkan dan menjaga semangat cinta tanah air sehingga di masa depan kita memiliki kader generasi muda yang tangguh, mempunyai satu hati dan satu jiwa salam menerima estapet pembangunan bangsa.

Diakhir sambutan Danramil,  mengajak seluruh anggota Pramuka untuk memperingati HUT Baden Powell dengan semangat melayani, dan bersatu, siap membantu dan bergandengan tangan untuk kemajuan Indonesia dan dunia yang lebih baik.

Laporan : Kapten Arm Syahrul Effendi.P
Editor.    : Prabu Suryadhana