Danramil 07/Reteh , Kapolsek, dan Camat Melaksanakan Gelar Kesiapsiagaan Karhutla di Makoramil 07/Reteh



SERIBUPARITNEWS.COM PULAUKIJANG -  Apel gelar pasukan dan peralatan posko siaga darurat bencana Karhutla di halaman kantor Koramil 07/Reteh yg dihadiri Camat Reteh diwakili Sekcam Arbani S.Pd, Danramil 07/Reteh Kapten Arm Syahrul Efendi. P, Kapolsek Reteh Iptu M.Rafi, Lurah Madani, Metro, Pulau Kijang, Kasi trantib serta MPA dan personel  Koramil/ Polsek Reteh. 

Danramil 07 Reteh mengajak seluruh komponen yang ada di Kecamatan Reteh untuk dapat selalu berkoordinasi dengan Posko Induk, sehingga dapat sedini mungkin bergerak cepat jika ada terjadinya karhutla dan bisa segera diatasi serta ditanggulangi.

"Satgas yang ditugaskan di pos masing-masing agar selalu memantau wilayah yang rawan karhutla, agar diketahui lebih awal dan ditangani," ucap Danramil 07/Reteh seusai apel gabungan yang di adakan di kecamatan Reteh.

Lebih lanjut, dia meminta kepada seluruh personel dapat meningkatkan kewaspadaan dan mensosialisasikan kepada masyarakat tentang bahaya karhutla dan segera melakukan pemadaman dini apabila terjadi karhutla di wilayah Kecamatan Reteh.ungkapnya

"Camat Reteh melalui sekcam Arbani,S . mengatakan Untuk meminimalisir meluasnya penyebaran terjadi karhutla di kec.Reteh Kabupaten Inhil kita harus bahu membahu sehingga itu dapat mencegah munculnya bencana kabut asap ,dan mengucapkan terimakasih kepada Danramil 07/Reteh," tuturnya. 

Laporan. : Kapten Arm Syahrul Efendi
Editor.     : Prabu Suryadhana