Koramil 07 Reteh Gelar Patroli Cipkon Jelang Pelantikan Presiden dan wakil Presiden


seribuparitnews.com RETEH - Menjelang Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden dan Menciptakan Kondisi Daerah agar aman dan Terkendali. Koramil 07 /Reteh berjumlah lima personel dan  Polsek Reteh delapan orang personil melaksanakan Patroli Cipta Kondisi di Wilayah Teritorial Kecamatan Reteh Khususnya Kelurahan Pulau Kijang

Pelaksanaan Patroli Cipta Kondisi dimulai sebelum pelantikan dan seterusnya. Areal patroli meliputi rawan akan masalah kamtibmas dan objek vital lainnya. Seperti Pelabuhan, Pasar, Kantor Bank dan lain sebagainya.

Patroli  Cipta Kondisi ini akan sering kita laksanakan, agar masyarakat di wilayah kita merasa aman dan terayomi. Dan merasa Nyaman dan aman dalam melakukan aktivitas sehari-hari tegas Syahrul.(Prabu Suryadhana)