KSOP Kelas IV Tembilahan Joined Poltekpel Sumbar Gelar Diklat Pemberdayaan Masyarakat

KSOP Kelas IV Tembilahan Joined Poltekpel Sumbar Gelar Diklat Pemberdayaan Masyarakat
Kepala KSOP Kelas IV Tembilahan Capt,Suratno Memberikan Sambutan

SERIBUPARITNEWS.COM,Tembilahan - Kantor Kesyahbandaran dan otoritas pelabuhan kelas IV Tembilahan yang bekerjasama Politeknik Pelayaran Sumatra Barat menggelar pelatihan Diklat Pemberdayaan Masyarakat (DPM) BST KLM dan nelayan serta surat keterangan kecakapan (SKK) 60 MIL tahun 2023 bertempat di Gedung Engku Kelana, Rabu (08/03).

Peserta Diklat Pemberdayaan Masyarakat di Tembilahan di ikuti sebanyak 315 peserta dari masyarakat Indragiri Hilir, diantaranya : peserta yang dibagi menjadi 263 peserta bagian Deck dan 52 Peserta bagian Mesin.

Didalam sambutannya, Capten Suratno mengatakan terutama sekali ucapan terima kasih kami sampaikan kepada Direktur Politeknik Pelayaran Sumatera Barat yang telah membantu KSOP Tembilahan memberikan kuota Diklat Pemberdayaan Masyarakat Kemenhub ini, dan juga ucapan terima kasih kami sampaikan kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Indragiri Hilir yang telah membantu memberikan fasilitas sarana dan prasarana yang dibutuhkan serta terimakasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung terselenggaranya Diklat Pemberdayaan Masyarakat ini.

"Sebanyak 315 peserta yang dibagi menjadi 263 peserta bagian Deck dan 52 Peserta bagian Mesin yang terdiri dari peserta Diklat Pemberdayaan Masyarakat BST KLM / Nelayan dan SKK 60 MIL Kegiatan ini menggunakan dipa anggaran BPSDM Kemenhub melalui dipa Politeknik Pelayaran Sumatera Barat," Ungkap Capten Suratno

Lanjutnya, untuk kegiatan ini dilaksanakan kembali setelah 2 tahun, dikarenakan saya melihat mayoritas kapal-kapal yang beroperasi saat ini adalah kapal-kapal yang dibangun secara tradisional dan masih banyak pelaut tradisional yang tidak memiliki dokumen kepelautan untuk kapal tradisional dan wilayah kita yang cukup jauh dari pusat pendidikan pelaut.

"maka dari itu kami dari KSOP Tembilahan mengajukan permohonan kepada Direktorat Jenderal Perhubungan Laut untuk dapat memberikan pelimpahan kewenangan penerbitan sertifikat kepelautan tradisional dan Alhamdulillah kami KSOP Tembilahan diberikan kewenangan terhadap penerbitan SKK 60 MIL sesuai surat dari Badan Pengembangan SDM Perhubungan Politeknik Pelayaran Sumatera Barat nomor UM. 002/13/11/POLTEKPEL SBR-2023 perihal Pelaksanaan Diklat Pemberdayaan Masyarakat (DPM)," Papar Capten

Terakhir, semoga setelah pelaksanaan DPM ini masyarakat Kabupaten Indragiri Hilir Tembilahan lebih berdaya saing, terutama dengan meningkatnya potensi Sumber Daya Manusia (SDM) disungai Indragiri Hilir yang secara otomatis membutuhkan tenaga yang profesional dalam mendukung program nelayan di Indragiri Hilir.

"Diharapkan kepada masyarakat pelaut tradisional di wilayah Inhil ini dapat melengkapi dokumen kepelautan secara sah dan sesuai dengan ketentuan, dan saya juga berharap agar Diklat ini dapat bermanfaat dan dapat meningkatkan kualitas serta menambah ilmu pengetahuan sebagai bekal untuk melaut, ini meruapakan salah satu tujuan dari kegiatan ini," Tutupnya

Perlu diketahui Bupati Indragiri Hilir (Inhil ) HM Wardan Secara resmi membuka pelatihan tersebut yang disambut meriah oleh para peserta.

Turut dihadiri Bupati Inhil, Kepala KSOP Tembilahan, beserta unsur Forkopimda Indragiri Hilir dan juga Politeknik Pelayaran Sumatra Barat (fik)