Dinkes Inhil Gelar Pertemuan Terkait Peningkatan Pelayanan Gizi Masyarakat

Dinkes Inhil Gelar Pertemuan Terkait Peningkatan Pelayanan Gizi Masyarakat

SERIBUPARITNEWS.COM,TEMBILAHAN - Dinas Kesehatan Kabupaten Indragiri Hilir  Gelar Pertemuan Lintas Sektor/ Lintas Program Terkait Peningkatan Pelayanan Gizi Masyarakat, Sekaligus Orientasi Komunikasi Antar Pribadi (KAP), Komunikasi Perubahan Prilaku (KKP) Bagi Kader Dan Tenaga Kesehatan di Puskesmas Kabupaten Indragiri Hilir, berlangsung di aula hotel Inhil Pratama Tembilahan,

Kegiatan dibuka langsung oleh  Bupati Indragiri Hilir HM Wardan, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Inhil, melalui  Sub Koordinator Kesehatan Keluarga dan Gizi Masyarakat, Rini indriani, SST, M.Kes Menyampaikan bahwa, tujuan pertemuan peningkatan pelayanan gizi ini yaitu masyarakat memprioritaskan upaya peningkatan perbaikan gizi masyarakat, menurunkan prevalensi stunting meningkatkan pemberian makanan tambahan berbasis pangan lokal pada ibu hamil dan balita," imbuhnya

"Pertemuan Lintas Sektor/ Lintas Program Terkait Peningkatan Pelayanan Gizi Masyarakat, Sekaligus Orientasi Komunikasi Antar Pribadi (KAP), Komunikasi Perubahan Prilaku (KKP) Bagi Kader Dan Tenaga Kesehatan di Puskesmas Kabupaten Indragiri Hilir mendatangkan narasumber yakni Ketua TP.PKK Kabupaten Inhil, Dinas Kesehatan Provinsi Riau, Dinas Kesehatan Kabupaten Inhil, Dinas Kesehatan Provinsi Riau, Dinas Pendidikan Kabupaten Inhil, ini berlangsung 3 s.d 5 Mei 2023 di Aula Hotel Inhil Pratama Tembilahan,

peserta pertemuan peningkatan pelayanan gizi masyarakat berjumlah 60 orang yang terdiri dari 20 orang PKK kecamatan, 10 orang kader posyandu dan 30 orang TPG Puskesmas, Peserta pertemuan orientasi KAP, KPP berjumlah 90 orang terdiri dari 30 orang pengelola program promkes dan Pemberdayaan Masyarakat Puskesmas, 30 Orang hidan Desa dan 30 orang kader posyandu," tutupnya.

tujuan Umum Pertemuan KAP, KPP Setelah mengikuti Orientasi peserta diharapkan mampu melaksanakan Komunikasi Antar Pribadi (KAP) dalam mendukung percepatan, penurunan dan pencegahan stunting di KabupatenIndragiri Hilir.

" Adapun tujuan khusus orientasi KAP, KPP yakni peserta mampu menjelaskan strategi komunikasi perubahan perilaku dalam percepetan penurunan stunting, Peserta mampu menjelaskan Komunikasi Antar Pribadi, mampu melakukan bina suasana dalam KAP dalam Percepatan Pencegahan Stunting, mampu membangun partisipasi dalam KAP dan menentukan metode, media dalam KAP, serta mampu melakukan fasilitasi KAP dalam percepatan pencegahan stunting,"tambahnya.

Materi yang akan dibahas dalam pertemuan peningkatan pelayanan gizi yaitu Peran PKK dalam peningkatan pelayanan gizi

masyarakat, makanan tambahan berbasis pangan lokal, Pencatatan dan pelaporan, dan

materi pertemuan orientasi KAP, KPP yaitu kebijakan promosi kesehatan dan starategi komunikasi perubahan perilaku dalam percepatan penurunan dan pencegahan stunting, Bina suasana komunikasi antar pribadi (KAP) Komunikasi antar pribadi, Metode dan media KIE komunikasi antar pribadi serta fasilitasi komunikasi antar pribadi.