Beredar Wacana Dimasyarakat Intervensi Pemilu 2024, Relawan Jokowi Minta Kepala BIN Mundur

Beredar Wacana Dimasyarakat Intervensi Pemilu 2024, Relawan Jokowi Minta Kepala BIN Mundur
Koordinator Nasional TIM 8 RJBBP, Wignyo Prasetyo.

SERIBUPARITNEWS.COM,Jakarta - Tim 8-Relawan Jokowi Bergerak Bersama Prabowo (RJBBP) meminta Kepala Badan Intelejen Nasional, Budi Gunawan untuk netral dalam pemilihan presiden 2024.

Hal itu bukan tanpa alasan, menurut Koordinator Nasional TIM 8-RJBBP, Wignyo Prasetyo karena adanya wacana yang berkembang di masyarakat bahwa adanya keterlibatan Kepala BIN yang tidak netral dalam proses pemilu 2024.

"Kami melihat ada wacana yang berkembang dimasyarakat bahwa Kepala BIN terlibat jauh di proses pemilu 2024," ujar pria yang pernah menjadi tahanan politik di masa orde baru ini.

Selain itu juga sambung Wignyo, dengan adanya wacana yang berkembang dimasyarakat tersebut, maka ia meminta kepada Kepala BIN Budi Gunawan untuk menyatakan dirinya netral dihadapan publik.

"Oleh karena itu, kami meminta kepada pak Budi Gunawan untuk menyatakan dirinya netral dihadapan publik melalui media massa bahwa memang benar beliau netral," tegas loyalis Presiden Jokowi ini.

Selain itu sambung dia, atau Kepala BIN mundur dari jabatannya. "Untuk lebih terjamin lagi kenetralannya sebaiknya beliau mundur dari jabatannya. Dan itu lebih ksatria," papar Wignyo.