Disaksikan Bupati HM.Wardan, PD KBB dan PD IWABBRI Inhil Periode 2023-2027 di Lantik Dato' Natawarga Laksana H.Syamsuddin Uti.

Disaksikan Bupati HM.Wardan, PD KBB dan PD IWABBRI Inhil Periode 2023-2027 di Lantik Dato' Natawarga Laksana H.Syamsuddin Uti.

SERIBUPARITNEWS.COM,Tembilahan - Masih dalam rangkaian Festival Budaya Aroh Ganal, bertempat di Gedung Engku Kelana Tembilahan, Sabtu (18/11/2023) dilaksanakan Ramah Tamah Masyarakat Banjar Se-Kabupaten Indragiri Hilir.

Selain silaturahmi, juga dilaksanakan pelantikan Pengurus Daerah Kerukunan Bubuhan Banjar (PD KBB) Inhil Priode 2023-2027 sekaligus Pelantikan Ikatan Wanita Bubuhan Banjar (IWABBRI) Inhil Priode 2023-2027 oleh Ketum PW KBB Dato' Natawarga Laksana H.Syamsuddin Uti yang didampingi Ketum PW IWABBRI Riau.

Turut hadir pada kesempatan tersebut, Ketum Pusat KBB Sa'dunia yang diwakili Sekjen H.Taufik Arba'in, Ketum PW KBB Riau H.Syamsuddin Uti, Bupati HM.Wardan, Ketua DPRD Inhil DR.H.Ferryandi, Ketum PW IWABBRI Provinsi Riau Elda Wati, Pengurus KBB dari Provinsi Kepri, Provinsi Jambi dan KBB Sumatra Utara, Koorwil KBB Se-Sumatra, KBB  Provinsi Kalimantan Selatan serta 12 PD KBB Se-Provinsi Riau.

Mewakili KBB Sa'dunia Sekjen H.Taufik Arba'in mengatakan, bahwa kegiatan ini sangat bagus sekali mengingat orang Banjar di Inhil atau Tembilahan ini  mempunyai nilai history yang merupakan pancaran KBB di wilayah sekitarnya.

H.Syamsuddin Uti sebagai Ketum PW KBB Riau mengatakan dengan kegiatan Aroh Ganal ini merupakan suatu kebangaan kita semua sebagai masyarakat Banjar yang ada di Kabupaten Indragiri Hilir-Riau. 
Mengingat KBB Sebagai organisasi Masyarakat dengan tujuan menciptakan kedamaian. Dengan moto kita berakat rakatan Ruhui Rahayu.

Sementara itu, Bupati HM.Wardan pada kesempatan tersebut mengatakan, bahwa Organisasi KBB ini merupakan organisasi besar dan kompak. 
Beliau juga mengatakan, selama 10 Tahun memimpin di Inhil ini saya merasakan dengan kehadiran KBB ini bantuan dan kontribusi sangat tinggi dalam pembangunan.