SERIBUPARITNEWS.COM,Keritang - Masa tugas dan Purna tugas merupakan suatu hal yang wajar dan harus dilalui seorang abdi negara dalam suatu instansi pemerintah terutama di kepolisian
Kepolisian Sektor Keritang Polres Indragiri Hilir kali ini Melaksanakan Kegiatan Syukuran Purna Tugas salah seorang personilnya yang akan menginjak masa pensiun
Kegiatan dilaksanakan di Halaman Mapolsek Keritang Desa Kotabaru Kecamatan Keritang Kamis (30/11)
Dalam kesempatan tersebut juga seluruh personil dan Bayangkari Ranting Keritang menghadiri acara tersebut dengan penuh khidmat dan bersahaja
Aiptu Syamsir merupakan Kanit Binmas Polsek Keritang yang sudah lama mengabdikan dirinya sebagai Bhayangkara negara di lingkup Polres Indragiri Hilir
Acara Syukuranpun dimulai dengan diawali pembukaan oleh protokoler dilanjutkan Pembacaan Doa,dan Kata Sambutan dari Kapolsek Keritang Iptu Ramli Samosir
"Saya atas nama pimpinan dan pribadi menyampaikan penghargaan serta rasa hormat dan mengucapkan selamat kepada Purnawirawan Aiptu Syamsir yang sudah memasuki masa Purnabakti,"pungkasnya
"Terimakasih banyak kepada pak Syamsir atas kinerja dedikasi dan Dharma baktinya yang sudah bapak berikan kepada Bangsa dan Negara ini yang berbakti di Kepolisian Negara Republik Indonesia selama 37 tahun dan di Polsek Keritang bertugas selama 14 tahun, mudah-mudahan Allah senantiasa memberikan kesehatan dan kesuksesan selalu"
Saya bersama anggota Polsek Keritang beserta Bhayangkari Ranting Keritang mohon maaf apabila selama bergabung di Polsek Keritang ada perkataan atau tindakan yang kurang berkenan dihati bapak dan Ibu.
Terimakasih juga sayab ucapkan kepada ibu Syamsir yang sudah setia mendampingi bapak selama melaksanakan tugas di Polri ini. Tanpa dukungan ibu, pak Syamsir tidak bisa berbuat banyak dalam melaksanakan dinas.
"Kami berharap agar silaturahmi tetap berjalan dan terjalin diantara kita,"akhiri Kapolsek dalam Sambutannya
acara dilanjutkan dengan Sepatah Kata Kanit Binmas yang Purna tugas
Dalam sambutannya ia mengucapkan terimakasih kepada panitia dan personil Polsek Keritang yang telah mempersiapkan acara syukuran paripurnanya
"saya sangat terkesan dan terharu kepada rekan rekan saya yang peduli kepada saya dan saya mohon maaf yang sebesarnya,"tukasnya
kepada seluruh Personil Polsek Keritang terkhusus yang muda untuk senantiasa menggali ilmu, karena semakin kedepan kemajuan zaman sangat berkembang pesat sehingga kita perlu mengantisipasi demi terciptanya keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polsek Keritang,
“saya juga berharap untuk senantiasa tetap menjalin silaturahmi,”tutup Aiptu Syamsir
Kegiatan syukuran purna tugas di Mapolsek Keritang tersebut diakhiri dengan Pemberian Cenderamata dan Makan siang bersama.
Giat Syukuran Purnabakti Aiptu Syamsir berakhir pada pukul 11.30 WIB
Redaksi