Tembilahan - Kepala Kantor Pertanahan Kab.Indragiri Hilir Bapak Martin, S.S.T., M.H dan Para Ketua Tim Kegiatan PTSL Kantor Pertanahan Kab. Indragiri Hilir mengikuti Kegiatan Rapat Monitoring dan Evaluasi Program Pendaftaran Sistematis Lengkap (PTSL) Tahun Anggaran 2024. Kegiatan ini dilaksanakan secara daring melalui Aplikasi Zoom Meeting yang diselenggarakan oleh Kantor Wilayah BPN Provinsi Riau pada hari selasa(03/09/2024).
Adapun tujuan Rapat ini dilaksanakan adalah untuk mengetahui progres dan percepatan Kegiatan PTSL yang diselenggarakan oleh masing – masing Kantor Pertanahan yang ada di Provinsi Riau.
Program ini merupakan arahan dari Menteri AHY dalam mensukseskan Reforma Agraria di Seluruh Indonesia
"Ayo dukung terus Kantor Pertanahan Kabupaten Indragiri Hilir untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat Kab. Indragiri Hilir.
Melayani, Profesional,Terpercaya," terang Martin