Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Indragiri Hilir Terima Kunjungan Kerja Ombudsman RI Wilayah Riau

Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Indragiri Hilir Terima Kunjungan Kerja Ombudsman RI Wilayah Riau
Kepala Kantor Pertanahan Kab. Indragiri Hilir Martin, S.S.T., M.H dan jajaran menerima kunjungan kerja dari Ombudsman Republik Indonesia Perwakilan Provinsi Riau,

Tembilahan - Kepala Kantor Pertanahan Kab. Indragiri Hilir  Martin, S.S.T., M.H dan jajaran menerima kunjungan kerja dari Ombudsman Republik Indonesia Perwakilan Provinsi Riau,

Kegiatan dilaksanakan di Homebase Kantor Pertanahan Inhil Jalan Kembang Kecamatan Tembilahan Selasa (10/09)

Dalam kunjungan tersebut pihak Ombudsman RI Wilayah Riau mendelegasikan Dasuki Kepala Keasistenan Pencegahan Maladmistrasi, M. Chairil Umam Asisten Ombudsman RI dan Zsa Zsa Bangun Pratama lAsisten Ombudsman RI

Dalam kesempatan tersebut martin selaku kepala Kantor menyampaikan bahwa momentum ini bertujuan untuk melaksanakan penilaian kepatuhan penyelenggaraan pelayanan publik pada Kantor Pertanahan Kabupaten Indragiri Hilir serta mendorong penyelenggara pelayanan publik untuk mematuhi amanat Undang – Undang Nomor 25 tahun 2009 tentang Pelayanan Publik dalam rangka meningkatkan kualitas penyelenggaraan pelayanan publik.

"Semoga Kantah Inhil mendapat predikat terbaik dalam segi pelayanan kepada masyarakat," harapnya