Personil Koramil 01/Tembilahan Mengikuti Doa Bersama Sambut Hari Juang TNI AD

Personil Koramil 01/Tembilahan Mengikuti Doa Bersama Sambut Hari Juang TNI AD

Tembilahan Hulu - Kegiatan doa bersama dalam rangka memperingati Hari Juang TNI AD diikuti oleh anggota Koramil 01/Tembilahan

Acara ini berlangsung pada Selasa, 10 Desember 2024, pukul 12.30 WIB di Mussola Kodim 0314/Inhil selasa (10/12)

Kegiatan ini bertujuan untuk memperingati dan mengenang perjuangan para pahlawan TNI AD dalam mempertahankan kemerdekaan dan kedaulatan bangsa Indonesia.

Dengan doa bersama, diharapkan semangat juang dan pengorbanan para pahlawan dapat menjadi inspirasi bagi generasi saat ini,"terang batuud

Kegiatan berjalan dengan khidmat dan penuh makna. Diikuti oleh anggota Koramil dan elemen masyarakat, acara ini menunjukkan kesolidan dan kebersamaan dalam memperingati hari bersejarah tersebut.

Kegiatan doa bersama tersebut berakhir pukul 13.00 WIB dengan keadaan aman dan lancar. Suasana khidmat dan penuh rasa syukur terpancar dari seluruh peserta yang mengikuti kegiatan tersebut.

Dengan kegiatan ini, diharapkan semangat juang TNI AD dapat terus terjaga dan menjadi teladan bagi masyarakat dalam menjaga keutuhan dan kesatuan bangsa,"tambah Suherman