Polsek Pelangiran Gelar Jumat Curhat, Media Aktualisasi dan Akomodasi Suara Masyarakat

Polsek Pelangiran Gelar Jumat Curhat, Media Aktualisasi dan Akomodasi Suara Masyarakat

Pelangiran – Dalam rangka mempererat hubungan silaturahmi serta menampung aspirasi masyarakat, Polsek Pelangiran melaksanakan kegiatan Jumat Curhat yang dikemas dalam bentuk Jumat Aktualisasi dan Akomodasi Pesan Masyarakat. Kegiatan tersebut berlangsung pada hari Jumat, 10 Oktober 2025, sekira pukul 09.30 WIB di rumah tokoh masyarakat Desa Hidayah, Sdr. M. Firdaus, Kecamatan Pelangiran, Kabupaten Indragiri Hilir.

Kegiatan Jumat Curhat ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Pelangiran IPDA Iwan Saputra, S.H., M.H., dan dihadiri oleh Kepala Desa Hidayah Sdr. Nasrun, Ketua BPD Desa Hidayah Sdr. Syafrizal, para Kanit Polsek Pelangiran, tokoh agama, tokoh pemuda, serta masyarakat setempat. Suasana kegiatan berlangsung penuh keakraban dan kekeluargaan, mencerminkan kedekatan Polri dengan masyarakat di wilayah hukum Polsek Pelangiran.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek Pelangiran IPDA Iwan Saputra memperkenalkan diri kepada para tokoh dan warga Desa Hidayah sebagai pejabat baru di Polsek Pelangiran. Beliau menyampaikan komitmennya untuk terus membangun komunikasi terbuka serta sinergi yang kuat antara pihak kepolisian dengan seluruh elemen masyarakat.

Selain memperkenalkan diri, Kapolsek juga menyampaikan berbagai imbauan penting terkait situasi Kamtibmas di wilayah Kecamatan Pelangiran. Di antaranya mengenai kewaspadaan terhadap paham radikalisme dan organisasi anti-Pancasila yang dapat mengancam persatuan bangsa. Ia menegaskan pentingnya peran masyarakat dalam menangkal setiap bentuk ajaran yang bertentangan dengan ideologi negara.

Dalam dialog yang berlangsung santai tersebut, masyarakat juga memberikan berbagai masukan kepada pihak kepolisian. Kapolsek menampung seluruh aspirasi tersebut dengan terbuka, terutama terkait permasalahan penyalahgunaan narkoba di kalangan masyarakat. Ia mengajak semua pihak untuk bersama-sama menanggulangi peredaran barang haram tersebut agar tidak merusak generasi muda.

IPDA Iwan Saputra turut menyoroti maraknya penyalahgunaan lem dan obat batuk jenis komix di kalangan pelajar dan remaja. Menurutnya, fenomena tersebut perlu mendapat perhatian serius dari orang tua dan pihak sekolah. “Kami berharap peran aktif semua pihak dalam mengontrol dan memberikan edukasi agar anak-anak kita tidak terjerumus dalam penyalahgunaan bahan berbahaya tersebut,” ujarnya.

Selain isu sosial, Kapolsek juga mengingatkan masyarakat untuk menjaga kelestarian lingkungan. Ia menekankan agar masyarakat tidak membuka lahan dengan cara dibakar, serta mengajak untuk membiasakan tidak membuang sampah sembarangan, terutama ke sungai. “Mari bersama kita jaga lingkungan demi kesehatan dan keberlangsungan hidup generasi mendatang,” tegasnya.

Kegiatan Jumat Curhat ini berlangsung hingga pukul 10.30 WIB dalam suasana aman, tertib, dan penuh kebersamaan. Melalui kegiatan ini, Polsek Pelangiran berupaya mewujudkan Polri yang lebih dekat dengan masyarakat, sekaligus mengakomodasi pesan-pesan serta harapan warga demi terciptanya situasi Kamtibmas yang kondusif di wilayah Kecamatan Pelangiran.