Pelangiran - Bhabinkamtibmas Polsek Pelangiran terus berperan aktif dalam mendukung Program Prioritas Kapolri Nomor VIII tentang Penguatan Harkamtibmas melalui kegiatan Door To Door System (DDS). Kegiatan tersebut dilaksanakan di Desa Tagagiri Tama Jaya, Kecamatan Pelangiran, Kabupaten Indragiri Hilir, Riau, pada Rabu (14/1/2026) sekitar pukul 10.30 WIB.
Dalam kegiatan DDS tersebut, Bhabinkamtibmas Desa Tagagiri Tama Jaya, BRIPKA H. P. Siregar, secara langsung menyambangi masyarakat guna menyampaikan pesan-pesan kamtibmas. Salah satu fokus utama imbauan adalah meningkatkan kewaspadaan warga terhadap potensi bencana alam yang dapat terjadi sewaktu-waktu, seperti banjir, tanah longsor, angin kencang, serta pohon tumbang.
BRIPKA H. P. Siregar mengajak masyarakat untuk lebih peduli terhadap kondisi lingkungan sekitar, terutama pada musim cuaca yang tidak menentu. Ia menekankan pentingnya langkah pencegahan dini serta kesiapsiagaan bersama guna meminimalisir risiko dan dampak yang dapat ditimbulkan oleh bencana alam.
Selain itu, dalam kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas juga memberikan edukasi kepada warga terkait layanan Call Center 110 sebagai nomor darurat kepolisian. Layanan ini dapat dimanfaatkan masyarakat secara gratis dan siap melayani selama 24 jam untuk melaporkan berbagai kejadian darurat maupun gangguan kamtibmas.
Guna mempercepat koordinasi dan komunikasi, BRIPKA H. P. Siregar turut membagikan nomor telepon pribadinya kepada warga. Hal ini dilakukan agar masyarakat dapat dengan cepat menghubungi Bhabinkamtibmas apabila terjadi permasalahan yang berkaitan dengan keamanan dan ketertiban masyarakat di lingkungan desa.
Di bidang pencegahan kebakaran hutan dan lahan, Bhabinkamtibmas juga menempelkan Maklumat Kapolda Riau tentang larangan membuka lahan dengan cara membakar. Ia secara tegas mengimbau masyarakat, khususnya para petani, agar tidak melakukan pembakaran hutan maupun lahan karena dapat menimbulkan dampak hukum dan kerugian lingkungan.
Kapolsek Pelangiran, IPTU Iwan Saputra, S.H., M.H., menyatakan bahwa kegiatan DDS merupakan langkah nyata Polri dalam mendekatkan diri kepada masyarakat.
Menurutnya, kehadiran Bhabinkamtibmas di tengah warga sangat penting untuk membangun kesadaran bersama dalam menjaga keamanan serta meningkatkan kesiapsiagaan terhadap potensi bencana alam.
“Melalui kegiatan DDS ini, kami berharap masyarakat semakin waspada terhadap potensi bencana alam dan lebih aktif berperan dalam menjaga kamtibmas di lingkungannya. Sinergi antara Polri dan masyarakat adalah kunci terciptanya situasi yang aman, tertib, dan kondusif,” ujar IPTU Iwan Saputra