SERIBUPARITNEWS.COM, TEMBILAHANHULU - Dalam melaksanakan Evaluasi pelayanan kesehatan diwilayahnya terutama dalam
Sertu Jondri Babinsa Koramil 01/Tembilahan Menghadiri Rapat Lokmin Triwulan IV kamis (09/12/2021)
Kegiatan Lokakarya Mini Triwulan IV UPT Puskesmas Tembilahan Hulu Tahun 2021 dilaksanakan di Aula Puskesmas Tembilahan Hulu Jalan Sederhana Kelurahan Tembilahan Hulu Kecamatan Tembilahan Hulu Kab. Inhil
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Camat Tembilahan Hulu Ridwan, S.Sos, Msi, Danramil 01/Tembilahan diwakili Oleh Sertu Jondri,Kapolsek Tembilahan Hulu diwakili oleh Aipda Wahyono,
Kadinkes Kab. Inhil diwakili Oleh Kasi pelayanan Dinas Kesehatan Sdri. Suhairani,SKM,MKM, UPT Puskesmas KecamatannTembilahan Hulu Hj. Rosdinah, S. TT M. Kes, Lurah/Kepala desa se-Kecamatan Tembilahan Hulu dan Staf UPT Puskesmas Tembilahan Hulu
Babinsa harapakan dengan Kegiatan Loka Karya Mini Triwulan IV UPT Puskemas Tembilahan Hulu dilaksanakan bertujuan untuk memecahkan solusi pernasalahan - permasalahan di masyarakat yang berkaitan dengan Kesehatan.
"Dengan dilaksanakannya kegiatan Loka Karya Mini Triwulan IV UPT Puskemas Tembilahan Hulu diharapkan agar kedepan permasalahan - permasalahan terkait kesehatan masyarakat dapat bersama - sama diselesaikan dengan adanya sinergitas dari Puskesmas, pihak Kecamatan, TNI dan Polri yang ada di Kecamatan Tembilahan," tuturnya
Kegiatan selesai Pukul 12.25 WIB. Selama kegiatan berlangsung situasi terdapat dalam keadaan aman dan terkendali dengan tetap mematuhi protokol kesehatan
Penulis : Pelda Indra Mukri