Memperingati Maulid Nabi Muhammad Saw 1445 H,Kapolres Inhil Berikan Santunan Anak Yatim

Rabu, 27 September 2023 | 12:10:36 WIB

SERIBUPARITNEWS.COM,Tembilahan -  Kapolres Inhil AKBP Norhayat mengajak anggotanya untuk mengaplikasikan dan mencontoh tauladan Nabi Muhammad SAW, saat peringatan Maulid 1445 Hijriah di Masjid Al Ma'arif lingkungan Mapolres Inhil.

"Marilah kita jadikan maulid Nabi Muhammad SAW sebagai pedoman dan pendorong dalam melaksanakan tugas dengan prinsip Sami'na Wa ata'na, yang artinya kita pelajari lalu kita aplikasikan dalam memberikan pengabdian Polri yang promoter dan makin dicintai rakyat," ajak Kapolres ketika memberikan sambutan dihadapan personel nya.

Kegiatan keagamaan itu di hadir Ketua Bhayangkari Polres Inhil Ny. Any Norhayat, Waka Polres Kompol Indra Lukman Prabowo, SH. SIK. MSi., Kabag Ops Kompol Rizki Hidayat, SE. SIK. MH., Ustad Abdul Basith dan Ustad Nawirillah, para Anak Yatim, Pengurus Bhayangkari serta Perwira dan Bintara Polres Inhil.

"Peringatan maulid Nabi Muhammad SAW ini adalah momen yang spesial, banyak makna yang terkandung. Sosok yang patut diapresiasikan di dalam kehidupan sehari-hari, tentunya kita bisa mencontoh tauladan beliau salah satunya menjaga persatuan dan kesatuan bangsa," paparnya.  

Kapolres dan jajaran juga memberikan Santunan kepada Anak Yatim yang hadir mengikuti kegiatan Maulid Nabi Muhammad SAW.

"Kita mempunyai kewajiban untuk menjaga kamtibmas di wilayah hukum Tembilahan agar tetap kondusif dan memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat secara humanis. Mari kita teladani akhlak Rasulullah SAW dengan memberikan pelayanan kepada masyarakat dengan ihklas, sopan, santun, tidak emosional, dan selalu humanis kepada masyarakat," lanjutnya.

Kegiatan ini juga merupakan wahana syiar dan dakwah islam serta mensosialisasikan makna dari maulid nabi Muhammad saw.

"Agar bisa semakin menyadarkan kita sebagai anggota polri untuk semakin pandai dan cerdas dalam menghadapi tantangan tugas," tutupnya.

Terkini