PEKANBARU- Bunda PAUD Provinsi Riau, Adrias Hariyanto, menghadiri Seminar Implementasi Kurikulum Merdeka Jenjang PAUD Se-Kuantan Singingi. Ia berharap PAUD di Kota Jalur bisa semakin ditingkatkan. Berlangsung di Aula SMA Pintar Kabupaten Kuansing, Senin 29 April 24.
Kegiatan yang ditaja Ikatan Guru Taman Kanak-kanak (IGTK) Provinsi Riau bersama IGTK Kuansing ini bertujuan untuk memberikan bekal dan ilmu yang memadai akan pentingnya pembelajaran yang bermakna di satuan pendidikan masing-masing.
Bunda PAUD Provinsi Riau, Adrias Hariyanto mengapresiasi Seminar tersebut. Ia berharap guru-guru PAUD maupun TK senantiasa memiliki jiwa semangat dalam mendidik maupun mengajar.
"Semangat dari guru-guru ini adalah support dari Bunda PAUD. Semangat ini tentu karena adanya orang-orang yang memberikan suatu motivasi makanya semangat itu muncul," ujarnya.
Selain itu, ia juga mengharapkan agar PAUD dan TK selalu kompak dan satu suara. Ia pun mengaku sangat mendukung transisi PAUD ke SD yang ada di Kabupaten Kuansing.
"Saya mendukung transisi PAUD ke SD di Kabupaten Kuansing," Pungkas Adrias Hariyanto.
Kegiatan itu juga dihadiri oleh Bunda PAUD Kabupaten Kuansing, Yulia Herma Suhardiman, Staff Ahli Bupati, Syamsir Alam, Dharma Wanita Persatuan (DWP) Provinsi Riau, DWP Kuansing, serta 650 Guru TK Se- Kabupaten Kuantan Singingi.(Advetorial)
Rilis Media Centre Pemprov Riau
Editor Munazlen Nazir