BPS Inhil Catat April 2024 Tembilahan terjadi inflasi sebesar 3,28 Persen

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:40:04 WIB
Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Indragiri Hilir mencatat Pada April 2024 terjadi inflasi year on year (y-on-y)

INHIL--Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Indragiri Hilir mencatat Pada April 2024 terjadi inflasi year
on year (y-on-y) Tembilahan sebesar 3,28 persen dengan Indeks Harga Konsumen (IHK) sebesar 105,77.

Hal tersebut di ungkapkan oleh Kepala BPS Inhil Sudiro SST MSI Selasa (07/05) di mana iya mengatakan Inflasi y-on-y terjadi karena adanya kenaikan harga yang ditunjukkan oleh naiknya
beberapa indeks kelompok pengeluaran.

Salah satu kelompok pengeluaran itu terjadi di kategori makanan, minuman
dan tembakau sebesar 7,72 persen; kelompok pakaian dan alas kaki sebesar 0,44 persen; kelompok transportasi sebesar 1,22 persen; kelompok rekreasi, olahraga dan budaya sebesar 0,12 persen;" Ujarnya

Selain itu dikatakanya ada inflasi juga terjadi di kelompok pendidikan sebesar 0,66 persen; kelompok penyediaan makanan dan minuman/restoran sebesar 0,57 persen; dan kelompok perawatan pribadi dan jasa lainnya sebesar 5,78 persen.

' Sementara indeks kelompok pengeluaran yang mengalami penurunan atau deflasi, yaitu: kelompok perumahan, air, listrik, dan bahan bakar rumah tangga sebesar 0,30 persen; kelompok perlengkapan, peralatan dan pemeliharaan rutin rumah tangga
sebesar 0,33 persen; kelompok kesehatan sebesar 0,15 persen; dan kelompok informasi, komunikasi, dan jasa keuangan sebesar 2,68 persen."ujarnya

Iya menambahkan  Tingkat inflasi month to month (m-to-m) Tembilahan bulan April 2024 sebesar 0,47 persen dan tingkat inflasi year to date (y-to-d) sebesar 2,46 persen.

Terkini