Hari Bakti Dokter Indonesia Ke - 116, IDI Cabang Inhil Gelar Berbagai Kegiatan Sosial

Selasa, 21 Mei 2024 | 06:22:13 WIB
Berbagai Kegiatan Sosial IDI Cabang Inhil dalam HBDI ke -116

Tembilahan - Dalam rangka hari bakti dokter indonesia ke 116 tahun 2024,Ikatan Dokter Indonesia  (IDI)Cabang Indragiri Hilir melaksanakan giat bakti sosial dan penyuluhan kesehatan kepada masyarakat di kabupaten indragiri hilir Senin (20/05)

Bakti sosial dilaksanakan pada  tanggal 18 Mei 2024 di panti pondok bhakti lansia jalan pekan arba tembilahan berupa layanan pemeriksaan kesehatan THT, penyakit dalam dan pemeriksaan kadar gula darah  juga bercengkrama antara sejawat dokter dengan penghuni panti lansia bertujuan untuk meningkatkan rasa empati para sejawat dokter dan juga  memberikan bantuan yang dibutuhkan.

Acara puncak HBDI pada tanggal 20 mei 2024 dilaksanakan penyuluhan kesehatan kepada masyarakat di seluruh fasilitas kesehatan  baik itu RS, puskesmas dan klinik yang ada di kabupaten indragiri hilir secara serentak dengan mengambil tema Diabetes Melitus.

PJ Bupati bapak H.Herman,SE,MT berkesempatan hadir pada acara penyuluhan dan pemberian doorprize sekaligus meninjau fasilitas RSUD Puri Husada Tembilahan.

Dr Diana, SpAn selaku Ketua IDI Cabang Inhil menyampaikan bahwa peringatan HBDI Ke -116 ini mengambil tema sinergi kolaborasi untuk negeri

dimana tema ini menekankan pentingnya kerjasama antara berbagai pemangku kepentingan dalam memberikan pelayanan kesehatan yang lebih baik dan merata.

"Diharapkan hari bakti dokter indonesia dapat menjadi pengingat bagi sejawat dokter untuk selalu memberikan pelayanan kesehatan yang optimal kepada masyarakat,"tutur diana

Terkini