Dinkes Inhil Gelar Bincang Bincang di Udara Waspadai Wabah Monkeypox

Jumat, 30 Agustus 2024 | 21:53:58 WIB
Dinas Kesehatan Kabupaten Indragiri Hilir melalui UPT Puskemas Tembilahan Kota menggelar Bincang bincang di udara melalu Program Radio Gemilang FM di Komplek Diskominfops Jalan Akasia Tembilahan Jumat (30/08)

Tembilahan - Dalam upaya mencegah penyebaran wabah virus cacar Monyet (Monkeypox).

Dinas Kesehatan Kabupaten Indragiri Hilir  melalui UPT Puskemas Tembilahan Kota menggelar Bincang bincang di udara melalu Program Radio Gemilang FM di Komplek Diskominfops Jalan Akasia Tembilahan Jumat (30/08)

Dalam bincang bincang tersebut menghadirkan dr. Zakiatun Ni'mah dokter Umum UPT Puskesmas, Bd. Nurlindawati selaku Pj. Promkes UPT Puskesmas Tembilahan dan diiringi MC Ana Yahya

dr. Zaki menyebutkan bahwa tingginya mobilitas warga yang bepergian ke berbagai daerah dan luar negeri meningkatkan potensi atau kemungkinan penyebaran cacar monyet atau Mpox ke Kota Tembilahan

"Meskipun belum ada kasus yang terdeteksi di kabupaten Indragiri Hilir pihak Dinas Kesehatan  mengimbau masyarakat untuk waspada," katanya

Meskipun belum ditemukan kasus positif di Inhil , kata dia, masyarakat perlu tahu gejala apa saja yang ditimbulkan jika terpapar Mpox. Jika terpapar Mpox, gejala awal yang timbul adalah demam disertai sakit kepala hebat serta nyeri otot, sakit punggung hingga lemas.

"Tak hanya itu, selanjutnya akan ada pembengkakan pada kelenjar getah bening di leher, ketiak, atau selangkangan," ucap dia.

"Dalam mewaspadai wabah ini saya menghimbau kepada warga masyarakat untuk dapat menerapkan  pola hidup bersih dan sehat," imbuh dia.(Adv) 

Terkini