Mandah - Dalam upaya Puanter dalam Penguasaan Wilayah dalam memantau stabilitas harga sembako Babinsa Koramil 08/Mandah Pratu Bagus Pranata melaksanakan pembinaan teritorial di Kelurahan Khairiah mandah , Kecamatan Mandah selasa (05/11)
Dengan santun,ramah dan murah senyum Babinsa Koramil 08/Mandah Kodim 0314/Inhil Pratu Bagus pranata melaksanakan Komsos dengan para pedagang di Pasar Tradisional, Kelurahan Khairiah Mandah, Kecamatan Mandah, Kabupaten Indragiri Hilir.
Kegiatan ini bertujuan untuk menambah dan meningkatkan hubungan silaturahmi serta jalinan Komunikasi Sosial dengan warga pedagang pasar diwilayah binaannya, sembari bertanya dan sekaligus mengetahui situasi dan kondisi keamanan di sekitar pasar serta memantau stabilitas harga sembako di Pasar.
"Dengan adanya Babinsa yang rutin melakukan kegiatan patroli dan melakukan Komsos dengan para pedagang" , saya mewakili pedagang dipasar merasa tenang dan merasa aman karena sering di lihat oleh babinsa, kita pedagang disini merasa dilindungi dan keamanan terjamin” ungkap salah seorang ibu pedagang Sayur.
Selama kegiatan berjalan dalam keadaan Aman dan tertib .