Kodim 0314/Inhil melalui babinsa koramil 07/Reteh Hadiri Acara Maulid Nabi Muhammad SAW Tahun 1442 H.

 


SERIBUPARITNEWS.COM, Sanglar – Sertu Supriadi, Babinsa Desa Sanglar Koramil 07/Reteh Kodim 0314/Indragiri Hilir hadiri Acara Peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW tahun 1442 H yang dilaksanakan oleh Panitia Hari Besar Islam (PHBI) yang di laksanakan di Masjid Nurul Hikmah Desa Sanglar Kecamatan Reteh Kabupaten Indragiri Hilir.minggu (25/10/2020)



  Kepala Desa Sanglar bapak Alfian T. dalam sambutannya mengucapkan Peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW di laksanakan ditengah-tengah pandemi yang sedang melanda Negara kita,sehingga dalam pelaksanaan peringatan Maulid ini tidak seperti tahun-tahun lalu,karena harus  memperhatikan protokol kesehatan yang sudah di tetapkan oleh pemerintah.


" Dalam peringatan hari besar islam ini,kita juga memperhatikan disiplin protokol kesehatan yang telah di anjurkan oleh pemerintah,dalan hal ini jamaah yang hadir di wajibkan memakai masker,mencuci tangan,dan menjaga jarak antara jamaah minimal 1 meter,dan petugas kesehatan yang ada di desa mengecek suhu tubuh terhadap jamaah yang hadir ",pungkas kepala Desa Sanglar


  Panitia pelaksana Peringatan Hari Besar Islam (PHBI) Desa Sanglar  H.Takwil mengucapkan terimakasih atas kedatangan tamu undangan,semoga menjadi amal yang baik dan dapat meningkatkan ke imanan dan ketaqwaan kita kepada Allah SWT 


"atas nama panitia penyelenggara mengucapkan terimakasih atas segala bantuan yang diberikan sehingga dapat terselenggara kegiatan ini, mohon maaf atas segala kekurangan dan mari kita ikuti kegiatan ini bersama-sama,” dan tujuan dari pengajian ini adalah untuk meningkatkan keimanan kita kepada Allah SWT, pungkas H.Takwil .


  Pada kesempatan tersebut Babinsa Desa sanglar Sertu Supriadi berharap dan mengajak seluruh jamaah yang hadir pada saat itu  untuk bersama-sama berdo'a semoga dengan adanya peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW,wabah yang saat ini melanda Negri  ini dapat segera teratasi,sehingga masyarakat nantinya dapat melaksanakan kehidupan yang normal seperti biasa .


  Acara inti Maulid Nabi Besar Muhammad SAW disampaikan oleh Ustadz Khairudin Lc. melalui Tema “Kita Tingkatkan Ukhuwah Islamiyah Berlandaskan Iman dan Taqwa Serta Bersyukur Atas Nikmat Rahmat ALLAH SWT.”


  Dalam tausiyah nya mengajak kepada umat Islam untuk menjaga dan meningkatkan ketaqwaan kepada Allah dan melaksanakan apa yang menjadi perintahnya dan meninggalkan larangannya.


  Lebih lanjut dikatakan, rumah tangga di bangun atas nama iman dan taqwa jadi jangan berprinsip hanya karena harta, bila dibangun karena iman insyaallah akan melahirkan putra-putri yang soleh dan solehah.



  Bekali anak dengan ilmu agama agar mereka tau sopan santun, masukan anak kepesantren biar menjadi anak yang sholeh serta jangan lupa berbakti kepada para kiyai/orang-orang alim.


  Di jelaskan pula bahwa Perayaan Maulid Nabi merupakan tradisi yang berkembang di masyarakat Islam jauh setelah Nabi Muhammad SAW wafat. Secara subtansi, peringatan ini adalah ekspresi kegembiraan dan penghormatan kepada Nabi Muhammad.

Penulis  : Serda Surya Wibowo

Editor.    : Prabu Suryadhana

Ikuti Seribuparitnews.com di GoogleNews

Berita Lainnya

Index