SERIBUPARITNEWS.COM,TEMBILAHAN, - Setelah menerima Vidcon dari Pjs Kasi Ops Korem 031/Wira Bima Kapten Inf P Purba, Tim Satgas Covid-19 Inhil akan melaksanakan penegakkan operasi disiplin protokol kesehatan di kabupaten Indragiri Hilir secara serentak dengan Menurunkan personil
secara besar2an mulai besok
, Sabtu 12 September 2020.
Upaya ini dilakukan seiring dengan penambahan kasus Covid 19 yang terjadi di Inhil.
Tim gabungan yang terdiri dari Kodim 0314/Inhil, Polres Inhil, Satpol PP, BPBD, Dinas Perhubungan, Disperindag, Dinas Kesehatan, Pemda Inhil, dan Ormas di kabupaten Inhil akan melaksanakan operasi gabungan melaksanakan penerapan 4 M yaitu Memakai Masker, Menjaga Jarak, Mencuci Tangan, dan Menghindari Tempat Keramaian di seluruh Kota Tembilahan. Berbagai tempat akan dijadikan target operasi seperti pengguna jalan raya, pasar pasar tradisional yang ada di kota Tembilahan, toko toko serta tempat tempat hiburan yang telah diberi ijin.
Dalam operasi ini akan dicek kesiapan protokol kesehatan serta penggunaan masker baik warga yang datang ke Tembilahan maupun yang akan keluar Tembilahan.
Operasi ini juga dilaksanakan untuk mengingatkan kembali surat edaran Presiden RI serta membantu pemerintah daerah untuk menghambat perkembangan Covid-19.
Dalam kesempatan ini, Dandim 0314/Inhil Letkol Inf Imir Faishal melalui Pasi Ops Kodim Kapten Inf Tarmizi berharap agar sinergitas dapat lebih ditingkatkan dalam penanganan Covid-19.
"Bekerjasama dan menaati segala aturan serta anjuran yang disampaikan oleh pemerintah, bergandengan tangan dalam penanganan Covid 19, jangan pernah sepele dan jangan pernah bosan dengan apa yang telah kita perbuat dalam penanganan pandemi Covid 19," sebut Pasi Ops.
Lanjutnya, kunci keberhasilan tugas operasi pendisiplinan protokol kesehatan yaitu menurunnya jumlah pasien Covid-19 yang menjadi tolak ukur dan meyakinkan masyarakat mengenai pentingnya protokol kesehatan serta mematuhi semua aturan yang disampaikan Pemerintah Daerah.
"Semoga kerjasama semua lapisan dalam menghadapi permasalahan ini dapat mendapatkan hasil yang maksimal dalam mengatasi pandemi Covid-19 di kabupaten Inhil," imbuhnya.
Penulis : Sertu Sipayung
Editor. : Prabu Suryadhana