Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub) Asosiasi Petani Kelapa Sawit Indonesia (Apkasindo) yang digelar di Inna Hotel Parapat, Sipangan Bolon, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara (Sumut)Senin (25/3), akhirnya memutuskan Gulat Medali Emas Manurung menjadi Ketua Umum DPP Apkasindo periode 2019-2024.
Ketua DPW Apkasindo Riau ini terpilih secara aklamasi pada Sidang Paripurna Pemilihan Ketua Umum yang dipimpin oleh Ketua Bidang Advokasi dan Hubungan Antar Lembaga DPP Apkasindo, Kasriwandi, Rino Afrino sebagai sekretaris dan Paiki, Sunyoto dan A. Jaafar sebagai anggota.
Usai pembacaan keputusan sidang paripurna, mantan Ketua Umum DPP Apkasindo, H. Anizar Simanjuntak kemudian menyerahkan berkas dan Bendara Apkasindo kepada Gulat yang disaksikan oleh 78,26 persen atau 17 Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) dari 22 DPW se-Indonesia.
Ada tiga poin penting yang segera dilakukan oleh Gulat saat didapuk menyampaikan visi misi. Pertama, Gulat akan langsung melakukan konsolidasi kepada semua pengurus DPW Apkasindo se Indonesia.
Kedua, menginisiasi peningkatan SDM semua Ketua DPW dan pengurus Apkasindo untuk mengikuti pelatihan menjadi auditor Indonesian Sustainable Palm Oil (ISPO). Ketiga, segera menyusun langkah-langkah strategis untuk mengadvokasi para petani kelapa sawit terkait harga dan persoalan lahan petani yang terjebak di dalam kawasan hutan.
Sebelumnya, pembina Apkasindo, Bayu Krisnamurthi berpesan kepada semua elemen yang ada di Apkasindo untuk terus memperkuat Apkasindo lewat kekompakan yang selalu terjaga. "Sebab kata kunci dari kemajuan sebuah organisasi adalah kompak. Makanya saya katakan, siapapun nanti yang mendapat mandat untuk memimpin Apkasindo,segera lakukan konsolidasi, rangkul semua," pintanya saat memberikan arahan pada pembukaan Munaslub Apkasindo.(ds)