Camat Concong Membuka Kegiatan Bimtek PPS Se-Kecamatan Concong

Camat Concong Membuka  Kegiatan Bimtek PPS Se-Kecamatan Concong
Camat Concong Ahmad Bahrin, SKM, MH foto bersama Panwascam, PPK dan PPS se-kecamatan Concong, usai kegiatan pembukaan bimbingan teknis Pemutakhiran Data Pemilih Pemilu 2024

SERIBUPARITNEWS.COM,Concong - PPK kecamatan Concong mengadakan Bimbingan Teknis (Bimtek) PPS Se-Kecamatan Concong tentang tatacara kerja Petugas Pemuktahiran Data Pemilih (Partarlih) dan penggunaan aplikasi Sidalih untuk Pemilihan Umum tahun 2024, di Aula Kantor Camat Concong. Sabtu (11/02/2023).

Kegiatan bimtek dihadiri oleh Camat Concong Ahmad Bahrin, SKM, MH,  Panwascam Concong, dan PPS se-Kecamatan Concong. 
Bimtek tersebut dibuka secara resmi oleh Camat Concong.

Camat Concong, Ahmad Bahrin, SKM, MH dalam sambutannya menekankan pentingnya saling koordinasi dan komunikasi antar penyelenggara pemilu, dan dengan pemerintahan setempat agar tahapan Pemilu 2024 berjalan dengan sukses.

“Apalagi pelaksanaan pemutakhiran data pemilih, ini merupakan tahapan yang penting untuk dilakukan, karena satu suara sangat berharga dan akan mempengaruhi jumlah penghitungan suara nantinya.” jelasnya.

Beliau juga berpesan agar PPS dan Pantarlih bekerja secara jujur dan benar-benar melakukan pemutakhiran data pemilih kepada semua warga.

"Bekerjalah dengan jujur dan sungguh-sungguh tahapan demi tahapan hingga sampai hari pemungutan dan penghitungan suara pemilu 2024, dan saya atas nama pemerintahan kecamatan mendukung secara penuh semua tahapan yang dilakukan demi suksesnya pemilu 2024".

Sementara itu Ketua PPK kecamatan Concong, Mulyadi dalam sambutannya berharap kepada PPS yang hadir untuk menyalurkan informasi kepada seluruh petugas di wilayah desa masing-masing. Pantarlih Pemilu 2024 akan melakukan pencoklitan baik itu dengan cara manual ataupun menggunakan aplikasi e-coklit kepada warga.

“Karena proses ini krusial maka PPS nanti perlu menyampaikan hasil bimtek ini kepada jajarannya di desa. Mohon untuk menyampaikan dengan detail karena nanti PPS juga akan melakukan bimtek kepada Pantarlih,” Harapnya.

Usai seluruh sambutan dilakukan penyerahan SK PPS dan Perlengkapan pantarlih oleh camat Concong kepada perwakilan PPS yang didampingi oleh ketua PPK dan Panwascam kecamatan Concong.

Materi Bimtek terkait dengan tatacara kerja Pantarlih disampaikan oleh Ketua PPK dan pengunaan aplikasi Sidalih oleh divisi data Regga.(Mul)

Ikuti Seribuparitnews.com di GoogleNews

Berita Lainnya

Index