Galeri DP2KBP3A Laksanakan Pembinaan PKK KB Kes di Kecamatan Pelangiran

Galeri DP2KBP3A Laksanakan Pembinaan PKK KB Kes di Kecamatan Pelangiran

SERIBUPARITNEWS.COM,Pelangiran-Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana dan  Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A) Inhil melaksanakan Pembinaan PKK KB Kes di Kecamatan Pelangiran, Rabu (24/5/2023).

Kegiatan yang dilaksanakan di Kantor Kecamanatan Pelangiran itu diikuti oleh peserta dari kader PKK dan kader kampung KB.

Tujuan kegiatan ini sendiri untuk mengevaluasi berbagai langkah inovatif, baik administratif maupun implementasi pada kegiatan yang sudah dilaksanakan oleh desa dalam rangka meningkatkan capaian pembangunan bidang kesehatan dan keluarga berencana serta membiasakan masyarakat untuk beprilaku hidup bersih dan sehat.

TP PKK sendiri merupakan salah satu lembaga kemasyarakatan di setiap jenjang pemerintah sampai ke desa dan kelompok dasa wisma yang memiliki peran menggerakan dan mendorong.

Kepala DP2KBP3A Inhil, Sirajuddin melalui

Penata KKB ahli muda Rina Winda Septaria mengharapkan kedepannya hasil pembinaan yang sudah didapat agar dimanfaatkan dengan baik oleh PKK, Petugas KB maupun Petugas Kesehatan dalam mengayomi masyarakat Desa.

"Dari pembinaan ini, diharapkan akan membawa perbaikan kualitas hidup keluarga dan masyarakat kearah yang lebih baik, sehingga terwujud kemandirian keluarga dalam rangka mencapai kesejahteraan," harapnya.

 

Ikuti Seribuparitnews.com di GoogleNews

#Pemerintahan

Index

Berita Lainnya

Index