SERIBUPARITNEWS.COM,CILACAP- Kelompok Masyarakat Peduli Rawa Bendungan (Kompera) bersama Pejabat (Pj) Bupati Cilacap, Yunita Dyah Suminar Melaksanakan Kegiatan bersih Bersih Rawa Bendungan Cilacap Sabtu (7/10/2023).
Hadir Juga TNI Dan Polri Serta berbagai elemen masyarakat mulai dari guru, aktivis lingkungan, Pramuka hingga pelajar antusias mengikuti kegiatan itu.
Dalam sambutannya, Pj Bupati mengatakan Rawa Bendungan menjadi salah satu sumber air baku di sekitaran kota Cilacap. Dengan banyaknya gulma yang menutupi sebagian besar Rawa Bendungan, diperlukan gerakan yang nyata untuk membersihkan gulma sehingga air yang tertampung bisa dimanfaatkan untuk berbagai keperluan.
“Sebagian besar tertutup gulma. Makanya hari ini kita lakukan pembersihan agar air yang tertampung bisa dimanfaatkan untuk berbagai keperluan,” katanya.
Pj Bupati menambahkan, potensi Rawa Bendungan bisa dikembangkan misalnya sebagai obyek wisata, rumah makan terapung dan budidaya ikan. Jika itu terwujud, maka itu bisa menambah pendapatan bagi masyarakat sekitar. Rawa Bendungan yang menjadi kewenangan pemerintah pusat akan dikawal oleh Pemkab Cilacap agar pemerintah pusat bisa membantu pengembangan Rawa Bendungan.
“Misalnya kuliner, budidaya ikan. Itu bisa menjadi tambahan pendapatan bagi masyarakat sekitar,” ujarnya.
Koordinator aksi yang Juga Ketua Kompera H.Darimun, S.Sos menjelaskan dari sekitar 100 ha luas Rawa Bendungan, 80 persennya sudah tertutup gulma. Dia menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah hadir membersihkan Rawa Bendungan sehingga di kemudian hari Rawa Bendungan akan berguna secara optimal.
“80 persennya sudah tertutup. Kami sampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah hadir untuk ikut membersihkan Rawa Bendungan dan semoga Kedepanya mendapat Perhatian dan Prioritas dari Pemerintah Pusat untuk segera dinormalisasi” Pungkasnya.(Kamsi Gautama)