Salut, Pelantikan Anggota KPPS Kecamatan Concong Secara Serentak Raih Penghargaan MURI Untuk 3 Kategori

Salut, Pelantikan Anggota KPPS Kecamatan  Concong Secara Serentak Raih Penghargaan MURI Untuk 3 Kategori
63 Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) Kelurahan Concong Luar dan sebanyak 63 Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara Desa Panglima Raja Kecamatan Concong

SERIBUPARITNEWS.COM,Concong – Sebanyak 63 Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) Kelurahan Concong Luar dan sebanyak 63 Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara Desa Panglima Raja Kecamatan Concong  dilantik dan diambil sumpah atau janji di aula kantor Camat Concong. Kamis, 25 Januari 2024.

Acara tersebut dihadiri oleh Camat Concong Ahmad Bahrin, SKM,MH, Kapolsek Concong yang diwakili Kanit Intelkam Polsek Concong, Bripka Pamuji Aji Prasetyo, SE, Kepala Kantor Urusan Agama Kecamatan Concong, Danramil dan Lurah Concong Luar Muhlis, SE, Ketua Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Concong beserta anggota, Pengawas Kelurahan dan Desa (PKD) Concong Luar dan Panglima Raja, serta seluruh Panitia Pemungutan Suara (PPS) Kelurahan Concong Luar dan Panglima Raja.

Acara dimulai dengan pelantikan sebanyak 126 orang anggota KPPS dan Pengambilan sumpah atau janji dilakukan oleh Ketua PPS Desa Panglima Raja, Tamsah.

Selanjutnya, dilakukan penandatanganan berita acara yang diwakili oleh perwakilan anggota KPPS yang dilantik, Herman Saputra ketua KPPS 01 Concong Luar, fakta integritas juga dibacakan dan ditandatangani sebagai komitmen moral dalam melaksanakan tugas.

Usai pelantikan, ketua PPS desa Panglima Raja membacakan sambutan dari ketua KPU RI "KPPS sangat penting perannya sebagai Penyelenggara 
Pemilu, sebagaimana diatur dalam Undang-undang Nomor 7 Tahun 2017 Tentang Pemilihan Umum,Salah satu tugas KPPS 
adalah melaksanakan pemungutan dan penghitungan suara di Tempat Pemungutan Suara (TPS). Pada hari ini, Kamis, tanggal 25 Januari 2024, dilakukan pelantikan KPPS sebanyak 5.741.127 orang untuk 820.161 TPS. Lokasi pelantikan KPPS tersebar pada 71.000 titik, Pelantikan secara serentak ini mendapatkan penghargaan dari Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI) untuk tiga kategori 
rekor, yaitu: 
1. Pelantikan secara serentak anggota penyelenggara 
pemilu terbanyak; 
2. Bimbingan Teknis secara serentak kepada anggota 
penyelenggara pemilu terbanyak; dan 
3. Penanaman Bibit Pohon terbanyak secara serentak oleh anggota penyelenggara pemilu terbanyak.

Sementara itu Camat Concong Ahmad Bahrin, SKM,MH dalam sambutan menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh KPPS. "Selamat kepada seluruh KPPS yang baru saja dilantik dan bekerjalah dengan baik, profesional, jujur dan penuh tanggung jawab.

Camat Concong juga menyampaikan siap mendukung dan mensukseskan Pesta Demokrasi Pemilu 2024. "Saya atas nama pemerintahan  kecamatan siap memberikan dukungan dan fasilitas demi kesuksesan pesta demokrasi pemilu 2024".

Sementara itu Kapolsek Concong yang diwakili Kanit Intelkam Polsek Concong, Bripka Pamuji Aji Prasetyo, SE, dalam sambutannya berpesan kepada KPPS yang barusan dilantik bahwa Hak Politik dibatasi dan hanya bisa sebagai pemilih namun tidak boleh ikut berkampanye tapi memberikan pelayanan yang baik kepada seluruh pemilih dengan sebaik-baiknya. 

“Sejak hari ini, bapak  ibu yang sudah resmi menjadi KPPS akan dibatasi hak politiknya namun masih punya hak pilih dan tidak berhak untuk kampanye, fokuslah pada tugas sebagai tugas sebagai pemungutan dan penghitungan suara dan hal yang pertama yg harus dilakukan segera cek lokasi TPS dan pastikan kondisinya aman dari hujan dan banjir. Selanjutnya Saat hari pemungutan suara pastikan kotak suara dlm kondisi tersegel dan disaksikan seluruh saksi serta berikanlah pelayanan yang terbaik pada pemilih, terutama pemilih disabilitas,"Ungkapnya 

Kegiatan diakhiri dengan penanaman pohon oleh seluruh KPPS dan diawali oleh Camat Concong Ahmad Bahrin, SKM,MH. 

 Kegiatan berlangsung dalam keadaan sukses, aman dan terkendali (mulyadi)

Ikuti Seribuparitnews.com di GoogleNews

#Pemerintahan

Index

Berita Lainnya

Index