Semarak dan Kegembiraan Acara Perpisahan dan Pelepasan Siswa - Siswi Kelas VI SDN 003 Reteh

Semarak dan Kegembiraan Acara Perpisahan dan Pelepasan Siswa - Siswi Kelas VI SDN 003 Reteh
SDN 003 Kecamatan Reteh mengadakan acara perpisahan dan pelepasan Siswa siswi Kelas Vl.

Reteh - SDN 003 Kecamatan Reteh mengadakan acara perpisahan dan pelepasan Siswa siswi Kelas Vl.

Acara yang dimulai pada pukul 08.30 WIB dimulai dengan pembacaan Abituren siswa siswi  Kelas Vl oleh Ibu Sari, S.Psi kemudian dilanjutkan dengan menyanyikan Lagu Indonesia Raya yang di pandu oleh Ibu Guslindra Dewi, S.Kom Senin (10/06)

Acara kemudian dilanjutkan dengan penampilan penampilan siswa/i yang sangat memuaskan para undangan dan para orang tua yang hadir.

Dalam sambutannya Ketua panitia pelaksana Ibu Titi Kurniati menyampaikan ucapan terima kasih kepada pihak sekolah dan para orang tua yang telah memberikan kerja samanya, beliau juga mohon maaf kepada pihak sekolah, Ibu Kepsek dan semua Majlis Guru atas segala kekurangan dalam penyelenggaraan acara ini.

Asmidar siswi Kelas Vl dipercaya menyampaikan kata kata kesan dan pesan oleh siswa yang akan meninggalkan, dalam penyampaiannya Asmidar sempat berhenti beberapa kali karena tidak mampu menahan isak tangis menahan haru. Sedangkan penyampaian kesan dan pesan oleh siswa yang ditinggalkan disampaikan oleh Amira Kamila Berlian siswi Kelas V.

Ibu Lailawati, S.Pd selaku Kepala Sekolah  SDN 003 dalam sambutan mengatakan selamat kepada siswa siswi yang akan Lulus

"Saya berharap supaya semua siswa siswi melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi dan berprestasi yang lebih baik lagi,"tuturnya

Di akhir sambutannya beliau juga menyampaikan kepada para orang tua/ wali yang mempunyai anak yang sudah layak masuk SD silahkan didaftarkan ke SDN 003.

H Usman Pasuba  selaku Ketua Komite mengapresiasi setinggi tingginya

"kegiatan ini yang merupakan kerjasama penuh dari semua orang tua/ wali para siswa siswa dan tidak dianggarkan dari dana BOS,terangnya

Sebelum mengakhiri sambutannya beliau menyampaikan berita yang membuat semua yang hadir sangat terkejut yakni mengundurkan diri selaku Ketua Komite setelah 21 tahun mengemban amanah ini. Beliau mengatakan ingin istirahat dan keputusan beliau sudah final.

Bapak Zailani, S.Sos selaku Camat Reteh menyampaikan sambutan terakhir dalam acara ini,  beliau mengatakan bahwa beliau bangga menjadi Alumni SDN 003 ini. Beliau mengatakan masih banyak lagi alumni alumni SDN 003 yang telah berhasil di tempat pengabdian yang lain.

"Semoga SDN 003 akan lebih sukses dan terus melahirkan generasi generasi hebat di masa masa yang akan datang.
Acara di akhiri sungkeman siswa siswi Kelas Vl dan orang tua/ wali dengan Kepsek dan seluruh Majlis Guru. Hampir semua siswa/i dan orang tua/ wali hanyut dalam tangis yang berderai air mata,"tutupnya mengakhiri sambutan

Diakhir kegiatan foto bersama Kepsek, Komite,   Majlis Guru, siswa siswi dan orang tua/ wali di laungkan slogan *SD 03 JAYA* sambil mengepalkan tangan.

Ikuti Seribuparitnews.com di GoogleNews

Berita Lainnya

Index