Panwascam Reteh Hadiri Pelatihan Penguatan Pengawasan

Panwascam Reteh Hadiri Pelatihan Penguatan Pengawasan

Tembilahan -  Pimpinan Panwascam Reteh Syamsul Maarif (Ketua), Sarwiono (Anggota) dan Rajeiyani (Anggota) mengikuti kegiatan pelatihan Penguatan Kapasitas pengawasan pemutakhiran dan penyusunan Daftar Pemilihan Tahun 2024

Kegiatan yang berlangsung 2 hari tersebut dilaksanakan di Aula Hotel Inhil Pratama, Rabu (13/06)

Kegiatan dibuka oleh anggota Bawaslu Kabupaten Indragiri Hilir Kordiv Pencegahan, Humas dan Parmas Abus Siraj, S.Pt

Dalam sambutan pembukaan Abus Siraj yang mewakili Ketua Bawaslu Rustam, SH   mengatakan bahwa kegiatan di lakukan dalam rangka menghadapi tahapan pencoklitan data pemilihan 2024. Melalui kegiatan ini diharapkn Panwascam  satu persepsi dam satu gerak dalam melakukan pengawasan pembentukan Pantarlih yang akan di awasi langsung bersama PKD di setiap Kelurahan/ Desa. Melalui sinergisitas yang baik dengan rekan rekan PPK dan jajarannya ke bawah  diharapkan proses Coklit data pemilih berjalan lancar dan selesai tepat waktu serta menghasilkan Daftar Pemilih Tetap yg akurat dan terpercaya.

Kegiatan ini menghadirkan pemateri Ketua KPU Inhil 2024- 2029, Syamsul Masjan dan mantan anggota Bawaslu Inhil 2018- 2023 Rois Habib, S.IP. Acara dilanjutkan pagi ini  dengan pemateri anggota Bawaslu Inhil, Indra SH MH.

Red

Ikuti Seribuparitnews.com di GoogleNews

Berita Lainnya

Index