PEKANBARU, SERIBUPARITNEWS - Mengangingat begitu tingginya peminat PPDB SMA/SMK Jalur Afirmasi Bosda, Disdik Riau mengambil langkah cepat memperpanjang waktu pendaftaran hingga tanggal 10 Juli 2024.
Hal ini diungkapkan Plt Kadisdik Riau, Roni Rakhmat, Sabtu 6 Juli 2024.
Disebutkan Roni, pendaftaran ini terbuka bagi calon peserta didik baru jenjang SMA dan SMK yang berasal dari keluarga kurang mampu yang tidak lulus dalam PPDB di sekolah negeri yang memiliki Kartu Indonesia Pintar atau terdata dalam
Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Dinas Sosial Kabupaten dan Kota di Provinsi Riau. Selain itu juga bisa bagi calon peserta didiki yuang terdata dalam Pensasaran Percepatan Penghapusan Kemiskinan Ekstrem (P3KE) Kemenko PMK atau Surat Keterangan Tidak Mampu dari Kelurahan.
"Mereka akan mendapatkan sekolah secara gratis di SMA/SMK Swasta yang bekerjasama dengan Dinas Pendidikan Provinsi Riau yang dibantu melalui Program Bantuan Operasional Sekolah Daerah (Bosda) Afirmasi, sebanyak 37 SMK Swasta dan 13 SMA Swasta yang sudah bekerjasama dengan Dinas Pendidikan Provinsi Riau," papar Roni.
Pendaftaran PPDB jalur Bosda Afirmasi SMA/SMK Swasta ini sudah dibuka mulai tanggal 2 sampai 5 Juli 2024 lalu dan diumumkan pada tanggal 6 Juli 2024, hari ini.
Calon peserta didik baru dapat memilih SMA/SMK Swasta yang terdekat ke tempat tinggalnya, adapun data daftar SMA/SMK Swasta masih kekurangan kuota dapat dilihat secara online pada website PPDB Online Jenjang SMA dan SMK Swasta Jalur Afirmasi Provinsi Riau di link https://ppdb.riau.go.id.
"Melihat antusiasme masyarakat yang bagus dan masih ada kuota yang belum terpenuhi di beberapa SMA/SMK Swasta maka Dinas Pendidikan Provinsi Riau mengambil kebijakan untuk memperpanjang waktu penerimaan Peserta Didik Baru Jenjang SMA dan SMK Swasta Jalur Bosda Afirmasi secara offline di sekolah yang dituju dan Layanan bantuan pendaftaran di Dinas Pendidikan Provinsi Riau sampai tanggal 10 Juli 2024," ungkap Roni mengakhiri.(*)