Mahasiswa KKN Unisi Sungai Beringin 2024 Mengadakan Kegiatan Goes To School di SDN 024

Mahasiswa KKN Unisi Sungai Beringin 2024 Mengadakan Kegiatan Goes To School di SDN 024
Foto bersama usai kegiatan

Tembilahan - Salah satu Program Kerja Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Islam Indragiri (UNISI) Sungai Beringin 2024 adalah kegiatan Goes To School

Kegiatan berupa kunjungan Kerja ke SDN 024 Kelurahan Sungai Beringin dengan tujuan akan memberikan edukasi dan keterampilan baru khususnya untuk anak-anak kelas 1 s.d 6 sebagai bagian Pengabdian Mahasiswa dan Mengimplementasikan Ilmunya selama  beberapa Tahun di bangku kuliah sabtu (03/08)

Pada kunjungan sebelumnya Mahasiswa KKN Unisi Sungai Beringin 2024 telah melaksanakan penjajakan sebelum kegiatan goes to school agar mendapatkan ijin untuk pelaksanaan kegiatan tersebut

Pada kunjungan perdana ini mahasiswa KKN unisi Sungai Beringin 2024 mengadakan  kuis berhadiah doorprize seusai para siswa melaksanakan kegiatan senam pagi bersama para majelis guru

Kegiatan dipimpin langsung presiden mahasiswa KKN Riska Hervina didampingi Menhub Fitri Komala, Wapres Dedy Suryandana, Mensos Didik Rizki Maulana dan KSB Rahmat Hidayat..

Para siswa sangat senang karena mendapat hadiah buah hasil menjawab pertanyaan dari Para Mahasiswa KKN yang menjadi motivasi siswa untuk lebih meningkatan pengetahuannya.

Seusai kegiatan di lapangan para mahasiswa mengikuti temu ramah dengan majelis guru SDN 024 Kelurahan Sungai beringin yang diterima langsung oleh Ibu Ramlah, S.Pd.SD selaku Kepala Sekolah.

Ramlah menyambut baik atas kunjungan kerja mahasiswa KKN Unisi Posko Kelurahan Sungai Beringin tersebut

"Selamat datang kepada adik adik mahasiswa di sekolah kami, saya siap membantu dan mendukung program goes to school yang akan dilaksanakan sehingga berjalan lancar," tutur lancar

"Jangan sungkan sungkan untuk bertanya terkait profil sekolah kami sebagai bahan penyusunan laporan diakhir kegiatan nantinya," tambahnya

Dalam kesempatan tersebut  mahasiswa dan Majelis guru membuat jadwal agar  kegiatan pembelajaran dapat dilaksanakan

Kegiatan ditutup dengan doa dan makan bersama sebagai wujud syukur para majelis guru atas nikmat yang diberikan

 

Ikuti Seribuparitnews.com di GoogleNews

Berita Lainnya

Index