SERIBUPARITNEWS.COM, TEMBILAHANHULU - Babinsa pulau Palas Koramil 01/Tembilahan Kodim 0314/Inhil Serda Ali Sabri bersama aparatur desa pulau Palas dan anggota Polsek tembilahan hulu melaksanakan penyemprotan cairan disinfektan Serentak di Desa Pulau Palas Kecamatan Tembilahan Hulu Selasa (08/06/2021)
Dengan penyemprotan desinfektan serentak ini dapay memutus mata rantai penyebaran Covid 19 diwilayah Desa pulau palas sebut Babinsa
Selain melakukan penyemprotan, kita lakukan juga sosialisasi untuk tetap mematuhi protokol kesehatan tambahnya
Kegiatan penyemprotan desinfektan serentak ini difokuskan di Pasar desa pulau Palas,Toko toko sepanjang jalan merdeka pulau palas dan rumah warga sekitar pasar pulau Palas.
Dalam penyemprotan desinfentaktan serentak tersebut Babinsa didampingi Kades pulau Palas Arifin S.Ag,Ketua BPD pulau Palas Hidayat,Bhabinkamtibmas pulau Palas Brigadir Nurfajri dan Perangkat desa beserta Dusun RW dan RT desa pulau palas
Penulis : Pelda Indra Mukri
