PEKANBARU - Pemerintah Provinsi Riau memberikan apresiasi khusus kepada kepala desa yang berhasil membawa desanya meraih predikat Desa Percontohan Antikorupsi Provinsi Riau Tahun 2025. Bentuk penghargaan tersebut disampaikan langsung oleh Plt Gubernur Riau, SF Hariyanto.
Dalam kegiatan penganugerahan Desa Percontohan Antikorupsi, Plt Gubri SF Hariyanto secara khusus memanggil tujuh kepala desa penerima penghargaan untuk berdiri di hadapan peserta kegiatan. Ia dengan tegas mengatakan untuk memberangkatkan umroh kepada peraih penghargaan.
“Coba yang tujuh kepala desa tadi berdiri, saya mengucapkan selamat kepada bapak-bapak semuanya. Jadi ada apresiasi dari Pemerintah Provinsi Riau, kami memberikan hadiah umroh,” ujarnya disambut tepuk tangan hadirin di Gedung Daerah Pauh Janggi Pekanbaru, Senin (26/01/2026).

Dijelaskan, pemberian hadiah umroh tersebut merupakan bentuk penghargaan atas komitmen dan kerja keras para kepala desa dalam membangun tata kelola pemerintahan desa yang bersih dan berintegritas. Ia menambahkan bahwa keberhasilan desa-desa tersebut menjadi percontohan antikorupsi tidak terlepas dari kepemimpinan kepala desa yang mampu menjaga transparansi dan akuntabilitas dalam pengelolaan pemerintahan.
“Itulah hasil kerja bapak, pertahankan itu untuk menjaga integritas dari desa. Sampaikan kepada kawan-kawan yang lainnya bekerjalah dengan cara halal, pergunakan anggaran sebaik-baiknya dan tercatat tata kelolanya dengan baik,” jelasnya.
Selain apresiasi, ia juga menyampaikan pesan agar para kepala desa terus bekerja dengan baik dan konsisten dalam menjalankan amanah yang diberikan masyarakat. Plt Gubri mengingatkan, capaian tersebut dapat dipertahankan.
"Saya berpesan bekerjalah dengan baik. Itulah perhatian kami, jadi baik-baik dalam bekerja,” tambahnya.
Diungkapkan, pentingnya pengelolaan anggaran desa yang sesuai aturan, transparan, dan dapat dipertanggungjawabkan agar kepercayaan masyarakat terus terjaga. Plt Gubernur SF Hariyanto juga menitipkan pesan kepada para bupati dan wali kota di Riau untuk bersama-sama menjaga integritas pemerintahan daerah dan memberikan perhatian serius terhadap pembinaan desa.
"Itulah komitmen saya, semoga Riau lebih baik kedepan. Saya titip kepada Bupati dan Wali Kota, jaga integritas kita dan jagalah desa kita kalau bisa dapat menambah desa percontohan antikorupsi," pungkasnya.