BUPATI DAN KETUA PMI INHIL SERAHKAN BANTUAN KEPADA KORBAN BENCANA KEBAKARAN



Seribuparitnews.com ||•Social News •||, TEMBILAHANHULU : Minggu (21/07/2019) Bupati Indragiri Hilir  H.M Wardan bersama Ketua PMI Kabupaten Indragiri Hilir  Hj.Zulaikha Wardan serahkan bantuan kepada korban musibah kebakaran di Kelurahan Tembilahan Hulu. 

Bantuan yang diberikan berupa sembako, alat-alat dapur, selimut dlam lain-lain yang disiapkan Dinas Sosial, PMI,  BPBD. Serta uang dari persatuan Pedagang kayu jati.

"Semoga bantuan ini kiranya sedikit dpt membatu meringankan beban yg yg menimpa masy yg terkena musibah kebakaran ungkap Bupati". 

Dalam arahannya Bupati juga menyampaikan turut berbela sungkawa atas musibah yang menimpa masyarakat  Kelurahan Tembilahan Hulu dan kiranya dapat bersabar dalam menghadapi cobaan ini.

Bupati juga berpesan kepada seluruh masyarakat Tembilahan Hulu agar selalu waspada dan berhati-hati jika meninggalkan rumah terutama dlm hal penggunaan listrik yang berlebihan dan menggunakan kompor gas yang selalu menjadi pemicu penyebab terjadinya musibah kebakaran akibat kelalaian kita sendiri.

turut hadir dalam kunjungan tersebut Ketua PMI Kab.inhil Hj.Zulaikha Wardan,Kepala Dinas Sosial Drs. Syafruddin, Ketua BPBD H.Yusfik,  Camat Tembilahan. Hulu M.Nazar, S.Sos.,M.Si,Kapolsek Tembilahan Hulu AKP R. Tarigan, S.Sos,Danramil 01 Tembilahan Kapten Arh. Zaenuri Lurah serta RT RW setempat.

berdasarkan. laporan Lurah Tembilahan Hulu H.Saini Hamzah, S.Sos bahwa kebakaran yang kedua kali dalam bulan ini dan kali ini telah menimpa sebanyak 16 KK dengan menghanguskan 10 rumah dan 5 rumah rusak berat. Tidak ada korban jiwa. ( Nz )

Ikuti Seribuparitnews.com di GoogleNews

Berita Lainnya

Index