Ikuti Lomba di Polda Riau, Polisi Cilik dari Polres Inhil Mantapkan Latihan

Ikuti Lomba di Polda Riau, Polisi Cilik dari Polres Inhil Mantapkan Latihan

SERIBUPARITNEWS.COM,TEMBILAHAN,- Dalam rangka persiapan perlombaan Polisi Cilik  yang akan diselenggarakan oleh Polda Riau jalang hari jadi Bahayangkara ke 77, Sat Lantas Polres Inh sibuk melatih para anak usia dini (Polisi Cilik).

Antusias dan semangat yang menggebu-gebu tampak terlihat dari Polisi Cilik di lapangan Mapolres Inhil untuk mempersiapkan penampilannya di lomba Pocil tingkat Polda Riau. Mereka dilatih mengenai gerakan dasar baris berbari serta 12 gerakan pengaturan lalu lintas, Senin (26/6).

"Melihat semangat para pocil ini adalah hal yang luar biasa, kami berharap ilmu yang mereka dapatkan di sini bisa diterapkan di lingkungannya utamanya saat mereka dewasa nanti, dengan menjadi generasi yang lebih patuh dan disiplin utamanya dalam bidang lalu lintas," tutur Kapolres Inhil AKBP Norhayat melalui Kasat Lantas Polres Inhil AKP Eri Asman.

Selain itu, Ia menyebut latihan ini sebagai pemantapan persiapan perlombaan Pocil se Polda Riau pada tanggal 2 Juli 2023.

"Semoga anak-anak kita ini meraih hasil maksimal di Polda nanti sehingga membanggakan Polres Inhil, karena saya lihat mereka berlatih sudah sangat luar biasa," harapnya.

AKP Eri juga menyebutkan tujuan kegiatan ini untuk membentuk dan menumbuhkan sikap jasmani yang cepat tanggap dan bertanggung jawab.

"Bagi Pocil yang mengikuti kegiatan lomba ini sangat bermanfaat untuk melatih konsentrasi, latihan kesetiakawanan, belajar memimpin dan dipimpin serta menyehatkan badan," tuturnya.

Peserta Pocil juga diperkenankan didampingi oleh orangtua selama tidak mengganggu proses latihan.

"Dengan program polisi cilik ini, diharapkan anak-anak bisa menjadi polisi bagi dirinya sendiri. Artinya, anak-anak bisa lebih waspada dan bisa menjaga dirinya sendiri ketika turun ke lingkungan sekolah atau lingkungan di luar rumahnya," tukas Kasat Lantas AKP Eri.

Ikuti Seribuparitnews.com di GoogleNews

#Polisi

Index

Berita Lainnya

Index