Panwascam Reteh Rakor bersama PPK

Panwascam Reteh Rakor bersama PPK
Panitia Pengawas Kecamatan Reteh menghadiri rapat koordinasi bulanan

Reteh - Panitia Pengawas Kecamatan Reteh menghadiri rapat koordinasi bulanan yang kali ini dilaksanakan oleh Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Reteh terkait penyusunan Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan (DPSHP) untuk Pemilihan Serentak Tahun 2024. Rapat ini dilaksanakan pada Rabu, 4 September 2024, di sekretariat PPK Kecamatan Reteh.

Rapat dihadiri oleh Ketua dan Anggota Panwas Kecamatan Reteh beserta Staf. Dalam pertemuan tersebut, dibahas berbagai hal penting terkait penyusunan dan pemutakhiran DPSHP yang merupakan bagian krusial dalam persiapan Pemilihan Serentak 2024.

Ketua Panwaslu Kecamatan Reteh menekankan pentingnya kerja sama yang solid antara Panwaslu dan PPK untuk memastikan akurasi dan validitas data daftar pemilih. Hal ini guna menghindari potensi masalah terkait data pemilih di kemudian hari dan memastikan bahwa hak pilih warga terlindungi dengan baik.

Rapat bersama ini sudah menjadi agenda bersama Panwascam dan PPK Reteh untuk terus memupuk keberamaan
 

Diakhir pertemuan tersebut, Kordiv Hukum, Pencegahan, Parmas dan Humas Panwascam Reteh Sarwiono, S.Pd mengharapkan kepada PPK dan Panwascam untuk secara bersama terus mengwal hak pilih pemilih pemilihan 2024. "mari kita bersama terus menyusuri setiap daerah di wilayah Kec Reteh jika masih ada pemilih yang belum terdaftar sebagai pemilih dalam pemilihan 2024," katanya. Disamping itu Sarwiono juga meminta PPK dan seluruh jajarannya turut berperan dalam pengawasan penyelenggaraan pemilihan ini supaya menghasilkan kwalitas pemilihan yang berwalitas dan berintegritas.

Ikuti Seribuparitnews.com di GoogleNews

Berita Lainnya

Index