Revolusi Kepemimpinan, Perangkat Desa dan Ketua RW/RT Belaras Barat Resmi Dikukuhkan

Revolusi Kepemimpinan, Perangkat Desa dan Ketua RW/RT Belaras Barat Resmi Dikukuhkan

Mandah  – Pemerintah Desa Belaras Barat, Kecamatan Mandah, Kabupaten Indragiri Hilir, menggelar acara pelantikan dan pengukuhan perangkat desa serta ketua RW dan RT di Gedung Serba Guna Desa Kamis (13/03) 

Acara yang dimulai pukul 09.00 WIB ini dihadiri oleh Camat Mandah Yuliargo, SP., M.Si, Kepala Desa Belaras Barat Atan Herman, Babinsa Serma H. Situmorang, tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh adat, serta masyarakat setempat.

Pelantikan diawali dengan pembukaan dan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya. Setelah itu, dibacakan Surat Keputusan Kepala Desa yang menetapkan perangkat desa serta ketua RW dan RT yang baru. Prosesi dilanjutkan dengan pengambilan sumpah jabatan dan penandatanganan Surat Keputusan oleh para pejabat yang dilantik.

Dalam sambutannya, Kepala Desa Belaras Barat, Atan Herman, menyampaikan harapan besar kepada perangkat desa serta ketua RW dan RT yang baru dilantik. “Saya berharap perangkat desa serta ketua RW dan RT yang baru dapat bekerja dengan penuh tanggung jawab, melayani masyarakat dengan baik, serta menjaga keharmonisan di lingkungan masing-masing,” ujar Atan Herman.

Ia juga menekankan pentingnya peran perangkat desa dalam pembangunan dan pelayanan masyarakat. Menurutnya, tanpa kerja sama yang solid antara perangkat desa dan masyarakat, pembangunan desa tidak akan berjalan maksimal. “Mari kita bekerja sama dan saling mendukung demi kemajuan Desa Belaras Barat,” tambahnya.

Sementara itu, Camat Mandah Yuliargo, SP., M.Si dalam sambutannya mengapresiasi jalannya pelantikan yang tertib dan khidmat. Ia juga mengingatkan para perangkat desa serta ketua RW dan RT agar menjalankan tugasnya dengan baik dan selalu mengutamakan kepentingan masyarakat. “Sebagai pelayan masyarakat, tugas kita adalah membantu dan mempermudah urusan warga,” ungkapnya.

Acara pelantikan ini disambut positif oleh masyarakat Desa Belaras Barat. Mereka berharap dengan adanya perangkat desa serta ketua RW dan RT yang baru, pelayanan kepada masyarakat semakin meningkat dan program pembangunan desa dapat berjalan lebih baik.

Pelantikan ditutup dengan pembacaan doa sebagai harapan agar para pejabat yang dilantik dapat menjalankan tugas dengan amanah. Acara berakhir sekitar pukul 12.30 WIB dalam suasana yang kondusif dan penuh kebersamaan.

Dengan adanya pelantikan ini, diharapkan Desa Belaras Barat semakin maju dan berkembang di berbagai sektor. Kepala Desa Atan Herman pun menegaskan bahwa pemerintah desa akan terus berupaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui berbagai program pembangunan dan pelayanan yang lebih baik.

Ikuti Seribuparitnews.com di GoogleNews

Berita Lainnya

Index