Dandim 0314/Inhil, Resmikan SMV GLAMOURS Store Riau, di jalan H.said Tembilahan kota

 



SERIBUPARITNEWS.COM,TEMBILAHAN - Berlokasi di jalan H. Said,tembilahan kota, Dandim 0314/Inhil, Letkol Infanteri Imir Faishal, S.Sos, M.I.Pol Resmikan smv glamours store riau ditemani Istri Minggu (12/12/2021

Beliau menandai peresmian smv glamours store riau, dengan pemotongan tumpeng dan pemotongan pita. 



Selain itu juga dalam peresmian ini, dilaksanakan kegiatan bakti sosial yaitu sunatan massal gratis oleh dr. Rano kirman, selaku owner smv glamours riau, kepada warga sekitar tembilahan, total ada 22 anak yang disunat secara gratis dalam kegiatan ini.

Sebagai wujud kepedulian terhadap masyarakat. 



" Jika kita dengar nama dr. Rano kirman, maka yang akan terbersit yaitu sunatan gratisnya, kegiatan sosialnya, yang sudah sering di lakukan secara kontiniu " ucap dandim 0314/Inhil


" semoga smv glamours ini bisa sukses, maju & berjaya, bukan hanya di tembilahan, tapi juga di provinsi lain, bahkan di indonesia " harapan & do'a dari Dandim 0314/Inhil dalam sambutannya.


Untuk diketahui, smv glamours ini adalah sebuah brand kosmetik yang di formulasikan, diciptakan oleh beberapa dokter yang menekuni dibidang estetika, antara lain dr. Samrah, dr. Mira, dr. Mei & dr. Vivi, hingga terbentuklah menjadi nama smv glamours, di ambil dari singkatan nama depan foundernya.


Smv glamours ini juga hadir sebagai salah satu peluang bagi masyarakat dalam menambah penghasilan, dibantu dengan support sistemnya yg menarik, apalagi dimasa pandemi ini.


Dalam sambutannya dr. Rano kirman, sebagai owner smv glamours store riau mengatakan " smv glamours hadir di sini, sebagai salah satu peluang masyarakat untuk menciptakan penghasilan di masa pandemi , produk yang di ciptakan telah lulus uji dari BPOM, jadi aman & bisa digunakan oleh semua kalangan, pria, wanita, bahkan ibu hamil & menyusui.

Jadi selain dapat kulit yg lebih baik, juga bisa menambah pendapatan, dengan sistem kemitraannya "


Silahkan kunjungi smv glamours store riau, di jalan. H.said tembilahan, buka setiap hari dari jam 9 pagi sampai jam 8 malam


Prabu Suryadhana

Ikuti Seribuparitnews.com di GoogleNews

Berita Lainnya

Index