SERIBUPARITNEWS.COM,MANDAH - Peristiwa kebakaran yang merenggut nyawa seorang nenek bernama Marmah (72), warga Bolak Hulu RT 001 RW 001, Desa Bolak Raya, Kecamatan Mandah, Kabupaten Inhil disebabkan oleh pelita.
Diketahui kebakaran sebuah rumah yang terjadi Desa Bolak Raya, menyebabkan pemiliknya tewas terpanggang. Marmah diketahui tinggal sendiri di rumah.
Peristiwa kebakaran terjadi pada Kamis (22/9/2022) sekitar pukul 05:45 wib, dimana tetangga korban, H. Khailani melihat api berkobar di rumah korban, saat usai melaksanakan sholat subuh.
"Api dengan cepat menghanguskan rumah, karena rumah berbahan kayu," kata Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Inhil, Eddiwan Shasby, saat dikonfirmasi.
Saat itu kondisi arus listrik mati dan hujan deras. Pada saat warga berdatangan dan membantu memadamkan api, api berhasil dipadamkan pukul 06:15 WIB.
"Setelah api padam, terlihat korban yang tinggal sebatang kara sudah meninggal dunia. Korban meninggal akibat terbakar api hingga seluruh tubuhnya hangus," jelasnya.
Korban tercatat tinggal di rumah seorang diri alias sebatang kara. Untuk penyebab diduga akibat lampu pelita karena saat itu listrik di lokasi padam.
"Penyebab kebakaran diduga dikarenakan pelita karena pada saat kejadian lampu listrik padam. Bahkan saat olah TKP ditemukan lampu obor terbakar di dalam kamar korban," katanya.
Sumber : Indragirione.com