GURATAN MATA PENA INTELEKTUAL

Pendidikan Cemerlang: Prioritas Utama Program Ferry-Dani untuk Indragiri Hilir Cemerlang

Pendidikan Cemerlang: Prioritas Utama Program Ferry-Dani untuk Indragiri Hilir Cemerlang

Tembilahan - Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Indragiri Hilir, Dr. H. Ferryandi dan H. Dani M. Nursalam, telah mengumumkan program prioritas mereka untuk periode 2025-2045. Dalam visi "Indragiri Hilir Cemerlang" (Cerdas, Muda, Energik, Gemilang), pendidikan menjadi prioritas utama dari delapan program unggulan yang dicanangkan.

Program "Pendidikan Cemerlang" ditempatkan sebagai Prioritas 01 dalam Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Kabupaten Indragiri Hilir. Ini menunjukkan komitmen kuat pasangan Ferry-Dani terhadap peningkatan kualitas sumber daya manusia di wilayah Indragiri Hilir.

"Kami percaya bahwa pendidikan adalah kunci untuk membangun masyarakat yang cerdas, muda dalam semangat, energik dalam berkarya, dan gemilang dalam pencapaian," ujar Dr. H. Ferryandi saat memaparkan program prioritasnya.

Program Pendidikan Cemerlang bertujuan untuk meningkatkan akses, kualitas, dan relevansi pendidikan di seluruh wilayah Indragiri Hilir. Beberapa inisiatif yang direncanakan meliputi peningkatan infrastruktur sekolah, pengembangan kurikulum yang sesuai dengan kebutuhan lokal dan global, serta peningkatan kualitas dan kesejahteraan guru.

Kemudian, H. Dani M. Nursalam menambahkan, dirinya berharap dengan program prioritas ini mampu meningkatkan akademis serta menjadi persiapan menuju masa depan.

"Melalui Pendidikan Cemerlang, kami berharap dapat menciptakan generasi muda Indragiri Hilir yang tidak hanya cerdas secara akademis, tetapi juga siap menghadapi tantangan masa depan," ucapnya.

Program ini merupakan bagian dari strategi komprehensif pasangan Ferry-Dani untuk mewujudkan Indragiri Hilir yang maju dan berkelanjutan, dengan fokus pada pembangunan berbasis pertanian yang kuat.

Sementara itu, Ketua Tim Pemenangan Pasangan Calon Ferry-Dani "Fermadani", Ustadz Ali Azhar Mata pena intelektual berfungsi untuk mencerdaskan anak bangsa, mendesain maenside cara berbicara, berfikir dan menulis untuk kemaslahatan ummat.

"Mengabdi untuk negri tidak saja di lembaga terhormat tapi jauh lebih terhormat merubah manusia dari tidak tahu menjadi faham, itulah berfikir radikal demi sebuah kemenangan pasangan Fermadani," ucap Ustadz Ali Azhar yang akrab disapa Ustadz Ajay.

Dia mengajak seluruh tim pemenangan Fermadani dalam menjalankan program pemenangan dilakukan dengan santun dan persuasif serta tetap mengedepankan moralitas.

"Titik balik dari narasi kebencian adalah lambang kehancuran pribadi sang durjana Firaun berimbas dengan manusia lainnya," serunya.

Terakhir, ia dengan tegas berharap dengan visi-misi prioritas pasangan Fermadani di bidang pendidikan mampu memperbaiki dan meningkatkan kualitas akademis di Kabupaten Indragiri Hilir.

"Cerdaskan anak bangsa dengan visi misi prioritas pendidikan di Kabupaten Indragiri Hilir," tutupnya.

Untuk informasi lebih lanjut tentang program Pendidikan Cemerlang dan prioritas lainnya, masyarakat dapat menghubungi tim kampanye Ferry-Dani atau mengunjungi website resmi mereka.

Ikuti Seribuparitnews.com di GoogleNews

Berita Lainnya

Index