Bawaslu Inhil Terima Penghargaan Atas Keterbukaan Informasi Publik

Bawaslu Inhil Terima Penghargaan Atas Keterbukaan Informasi Publik

Pekanbaru-Badan Pengawas Pemilihan Umum Kabupaten Indragiri Hilir menerima penghargaan dari Bawaslu Riau pada bidang Keterbukaan Informasi Publik dan Pengelolaan Kehumasan selama tahapan Pemilu bertempat di Aula Hotel Pangeran Pekanbaru pada Sabtu 26 Oktober 2024.

Pemberian penghargaan kepada Bawaslu seluruh Bawaslu Kabupaten/Kota se- Provinsi Riau ini dikemas dalam bentuk kegiatan "Evaluasi Pengelolaan Pelayanan Keterbukaan Informasi Publik dan Pengelolaan Kehumasan Kabupaten/Kota se-Provinsi Riau pada Pemilihan Umum serentak Tahun 2024.

Adapun peserta yang terundang pada kegiatan ini adalah Ketua dan Anggota Bawaslu se-Provinsi Riau, Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) serta 2 orang staf pelaksana teknis yang membidangi Kehumasan dan Penanganan Pelanggaran Data dan Informasi".

Pada kesempatan tersebut turut hadir Anggota Bawaslu Inhil sekaligus Koordinator Divisi Pencegahan, Partisipasi Masyarakat dan Hubungan Masyarakat Abus Siraj, S.Pt, kemudian Rahmadian, S.Pd selaku Koordinator Divisi Penaganan Pelanggaran Data dan Informasi dan juga turut hadir

Koordinator Divisi Hukum dan Penyelesaian Sengketa Indra, SH., MH. Berdasarkan ketetapan Bawaslu Riau yang menilai jajarannya terutama Keterbukaan Informasi Publik dan Pengelolaan Kehumasan Bawaslu Inhil memperoleh "3 (tiga ) penghargaan yang telah diterima diantaranya : terbaik 1 Kategori

Pemberitaan Publik, terbaik 2 Kategori Pengelolaan Media Sosial dan terbaik 11 kategori Keterbukaan Informasi Publik. Penyerahan penghargaan ini secara langsung diberikan oleh Pimpinan Bawaslu Provinsi Riau, penghargaan yang diberikan ini merupakan hasil Pengawasan Pemilu.

Pada saat kegiatan berlangsung Anggota Bawaslu Riau Nanang Wartono, SH., MH menyatakan keterbatasan personil dan peralatan untuk pengelolaan PPID dan Kehumasan jika digunakan dengan maksimal akan dapat membantu seluruh program kerja bagi Bawaslu Kabupaten/Kota se-Riau.

Oleh karena itu untuk memaksimalkan program kerja ini maka sangat diperlukan kerjasama seluruh personel yang ada baik dari staf pelaksana teknis sebagai pengelola PPID maupun pengelola Kehumasan. Kerjasama ini tentunya harus ada dukungan dari Pimpinan dan juga Sekretariat".tegasnya

Penghargaan yang diterima Bawaslu Inhil saat ini merupakan kerjasama kita semua selama masa tahapan Pemilu yang telah usai dan sekarang telah memasuki tahapan Pemilihan. Oleh karena itu Khususnya pada bagian Pengelolaan Kehumasan harus lebih ditingkatkan kembali untuk mempertahankan

Peringkat yang telah diterima saat ini ungkap Abus. Pada kesempatan yang sama juga disampaikan oleh Rahmadian untuk Pengelolaan PPID Bawaslu Inhil perlu kita tingkatkan kembali karena jika dilihat dari hasil evaluasi yang diselenggarakan hari ini khususnya PPID masih perlu peningkatan

Ikuti Seribuparitnews.com di GoogleNews

Berita Lainnya

Index